Cara Membuka Usaha Travel Mobil Sendiri, Pasti Untung!

'  data-srcset=

Azmil R. Noel Hakim

  • 15 Jun 2023
  • 11 min read
  • cara membuka usaha cara membuka usaha travel sendiri tips usaha

tips usaha travel mobil

Tingginya mobilitas masyarakat Indonesia tidak lepas dari banyaknya destinasi wisata, dunia kerja, hingga masih berjalannya proses pembangunan di daerah-daerah. Hal ini membuat kebutuhan kendaraan bermotor, khususnya mobil begitu penting. Bahkan, dalam beberapa tahun terakhir lini usaha seperti jasa travel berkembang pesat. Jika Sedulur tertarik dalam bisnis ini, maka perlu mengetahui cara membuka usaha travel sendiri.

Dalam dunia travel atau perjalanan, umumnya kendaraan yang banyak diminati adalah mobil bertipe mini bus dan bus. Selain itu, tingkat pelayanan dan ketepatan dalam pengelolaan waktu juga jadi salah satu yang dilihat ketika membuka usaha ini. Bisnis ini juga tergolong memiliki potensi besar, karena setiap saat pasti ada saja masyarakat yang membutuhkan untuk perjalanan rekreasi, perjalanan bisnis, mengunjungi keluarga, dan lainnya.

Bila Sedulur sudah mantap dan tertarik dengan bisnis travel mobil, maka bisa simak beberapa tips dan cara membuka usaha perjalanan berikut ini!

cara usaha travel mobil

BACA JUGA: Struktur Lengkap Pembagian Kerja Dalam Bisnis Restorant

cara usaha travel mobil

Syarat izin usaha travel mobil

cara membuka usaha travel sendiri

Pentingnya legalitas dalam bisnis tidak hanya untuk mematuhi kebijakan dan aturan yang berlaku, tetapi juga memberikan rasa aman dan keamanan bagi bisnis Sedulur. Sebelum memulai operasional bisnis, penting untuk memperoleh izin usaha yang sesuai.

cara usaha travel mobil

Menurut ketentuan pemerintah, usaha travel mobil harus berbentuk badan hukum CV atau PT, sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Nomor PM.85/HK.501/MKP/2010 Pasal 6 Ayat 1.

Berikut ini adalah beberapa persyaratan yang perlu dipersiapkan untuk memperoleh legalitas.

1. Persyaratan teknis

  • Usaha sudah berbentuk PT.
  • Memiliki setidaknya 5 kendaraan (mobil).
  • Semua kendaraan telah lulus uji berkala.
  • Memiliki tempat penyimpanan kendaraan.
  • Memiliki fasilitas pemeliharaan kendaraan.
  • Mempekerjakan sopir dengan SIM resmi/legal.

2. Dokumen permohonan

  • Akta pendirian usaha.
  • Bukti pengesahan badan hukum dari Kementerian Hukum dan HAM.
  • Tanda daftar perusahaan.
  • NPWP badan usaha.
  • Surat keterangan domisili perusahaan.
  • Surat izin tempat usaha.
  • Lampiran pernyataan kesanggupan atas kewajiban dengan tanda tangan di atas materai.
  • Surat pernyataan kerja sama atau kepemilikan fasilitas pemeliharaan kendaraan.

Setelah semua persyaratan terpenuhi, Sedulur dapat mengunjungi kantor Direktorat Jenderal Perhubungan Darat. Mereka akan membantu Sedulur dalam membuat Surat Persetujuan Prinsip (SPP) yang diperlukan untuk proses pengajuan izin di instansi terkait di wilayah Sedulur.

Ajukan permohonan izin tersebut, dan setelah itu Sedulur akan segera memperoleh izin usaha yang diperlukan.

cara usaha travel mobil

BACA JUGA: Bisnis Jus Buah, Tips Sukses dan Rincian Modal Lengkapnya!

Cara membuka usaha travel sendiri

cara membuka usaha travel sendiri

Cara membuka usaha travel sendiri sendiri bisa dibilang tidak mudah, banyak tahapan yang harus Sedulur ikuti. Berikut ini adalah cara membuka usaha travel sendiri yang bisa Sedulur ikuti:

1. Tentukan jenis bisnis travel

Sebelum memulai bisnis dalam bidang jasa travel, penting untuk menentukan jenis travel yang ingin Sedulur fokuskan. Apakah itu tiket pesawat, tiket bus atau kereta api, sewa kendaraan/mobil beserta sopir, pengurusan visa dan paspor, pemesanan kamar hotel/homestay atau vila, perjalanan ke destinasi pariwisata, dan lain sebagainya. Setelah memilih, Sedulur dapat fokus pada jenis yang telah ditentukan dan lebih mudah mempelajari hal-hal yang diperlukan.

2. Identifikasi lokasi yang menjadi target

Jika bisnis travel yang dipilih adalah dalam bidang wisata, identifikasilah destinasi wisata yang akan Sedulur tawarkan. Setiap daerah memiliki tujuan wisata, baik itu wisata alam, taman rekreasi, taman hiburan, wisata sejarah, atau wisata kuliner.

Lakukan pemetaan dengan potensi wisata yang berada di sekitar tempat tinggal Sedulur. Upayakan agar jarak antara tempat wisata tidak melebihi 200 km. Mengapa? Karena ini akan mempengaruhi biaya dan paket yang akan Sedulur tawarkan nantinya.

Selain itu, Sedulur juga perlu memiliki database untuk setiap destinasi wisata, termasuk informasi kontak pengelola tempat wisata, harga tiket, persyaratan administrasi, dan biaya-biaya yang mungkin terkait dengan perjalanan wisata.

3. Buat profil bisnis 

Setelah menentukan jenis bisnis travel yang akan dijalankan, buatlah profil bisnis Sedulur. Tulis profil bisnis dengan baik dan meyakinkan bagi calon pengguna jasa. Kredibilitas bisnis Sedulur dipengaruhi oleh profesionalitas yang tergambar dalam profil tersebut. Tuliskan profil bisnis Sedulur dan keunggulan yang ditawarkan.

Sertakan foto yang menarik atau animasi bergerak untuk memperhatikan profil. Profil ini menjadi alat penjualan untuk menawarkan jasa. Semakin menarik gambar yang digunakan, semakin besar peluang mendapatkan lebih banyak pelanggan.

Hal ini penting agar merek bisnis travel Sedulur mudah dikenali dan diingat oleh orang. Hindari nama yang terlalu rumit, karena semakin mudah nama tersebut diingat dan diterima oleh banyak orang, semakin membantu dalam strategi pemasaran Sedulur.

4. Lakukan pendaftaran merek bisnis travel

Hal ini sangat penting, karena setelah Sedulur merancang nama/brand dan logo untuk bisnis travel Sedulur, jika Sedulur tidak mendaftarkannya dalam Hak Kekayaan Intelektual (HKI), Sedulur tidak memiliki hak hukum atas nama atau logo tersebut. Jika ada orang lain yang menggunakan nama/logo tersebut, Sedulur tidak dapat mengajukan gugatan meskipun Sedulur adalah pencipta pertama.

5. Sajikan paket perjalanan menarik

Setelah Sedulur menyusun persiapan yang diperlukan untuk memulai bisnis ini, buatlah berbagai paket perjalanan yang dapat menjadi pilihan bagi calon pelanggan. Memberikan banyak alternatif kepada pelanggan akan lebih menarik, karena mereka akan memiliki opsi dan pertimbangan yang bisa mereka ambil.

Paket tersebut dapat berupa lamanya perjalanan, di mana semakin lama perjalanan, harganya akan lebih murah. Paket juga dapat mencakup beberapa tujuan sekaligus, yang akan mendapatkan potongan harga.  Selain itu, jumlah peserta perjalanan tertentu juga dapat mendapatkan harga yang lebih murah.

6. Persiapkan pemasaran yang efektif

Cara membuka usaha travel sendiri selanutnya adalah Sedulur perlu memiliki alat pemasaran yang efektif untuk menjual atau mempromosikan kepada calon pelanggan. Pertama, buatlah kartu nama (business cards) sebagai salah satu alat pemasaran Sedulur. Alat pemasaran kedua adalah akun media sosial. Buatlah akun media sosial khusus untuk bisnis travel Sedulur.

Selain itu, pertimbangkan untuk membuat sebuah blog yang memudahkan calon pelanggan menemukan informasi lengkap tentang jasa dan paket yang Sedulur tawarkan melalui mesin pencari internet.

Sedulur dapat mempromosikan bisnis Sedulur kepada khalayak secara mudah dan cepat melalui media sosial. Manfaatkan media sosial sebagai sarana promosi yang efektif. Berikan informasi yang benar-benar dibutuhkan oleh calon pelanggan Sedulur.

Dengan menggunakan media sosial, peluang Sedulur untuk menjangkau pelanggan di luar kota atau daerah semakin besar. Ingatlah bahwa calon pelanggan terbesar atau berpotensi adalah mereka yang berasal dari kota lain.

7. Perluas jaringan kerjasama bisnis

Selanjutnya, lakukan kerjasama dengan berbagai pihak yang terkait dengan bisnis travel Sedulur, seperti jasa transportasi, pemerintah daerah, pengelola tempat wisata, dan restoran. Terdapat banyak mitra potensial yang dapat Sedulur ajak berkolaborasi dengan sistem komisi atau kerjasama saling menguntungkan bagi kedua belah pihak.

Peluang kerjasama ini akan sangat membantu dalam menjalankan bisnis Sedulur. Dalam bisnis wisata, Sedulur juga dapat menjalin kerjasama dengan agen travel di luar kota, karena mereka dapat mencari mitra jika terdapat paket wisata di daerah Sedulur.

Dengan memperluas jaringan kerjasama, Sedulur dapat memperkaya pengalaman perjalanan pelanggan Sedulur dengan menyediakan layanan yang lebih lengkap dan bervariasi. Kerjasama dengan pihak-pihak terkait juga akan memberikan reputasi yang lebih baik bagi bisnis travel Sedulur.

8. Kenalkan usaha

Penting untuk memperkenalkan usaha baru Sedulur kepada orang-orang terdekat agar mereka mengetahuinya dan dapat menyebarkannya lebih luas. Cobalah untuk memperkenalkan usaha Sedulur kepada teman dan keluarga. Ajukan permintaan bantuan kepada mereka jika ada kebutuhan perjalanan, sehingga Sedulur menjadi kontak pertama yang mereka hubungi. Memperkenalkan usaha melalui metode word-of-mouth juga terbukti efektif.

Tunjukkan bahwa Sedulur sudah siap memulai bisnis ini dengan baik. Buat mereka yakin bahwa bisnis Sedulur siap melayani pelanggan, sehingga mereka tidak ragu untuk merekomendasikannya.

9. Manfaatkan platform online untuk bisnis

Selanjutnya, fokuslah pada pengembangan bisnis travel secara online. Di era digital saat ini, segala sesuatunya menjadi lebih mudah dilakukan, sehingga membuat bisnis lebih efektif dan efisien. Dengan gaya hidup yang dinamis dan sibuknya jadwal kerja dan aktivitas, banyak orang kesulitan untuk meluangkan waktu untuk hal-hal di luar pekerjaan mereka yang sudah menjadi prioritas.

Oleh karena itu, dengan mengembangkan bisnis Sedulur di platform digital atau melalui bisnis online, akan memudahkan calon pelanggan dan pelanggan lama untuk menggunakan dan memanfaatkan layanan yang Sedulur tawarkan. Selain pemasaran, transaksi pembelian dan pembayaran dapat dilakukan secara online, serta hal-hal lainnya.

10. Prioritaskan pelayanan terbaik

Setelah memulai bisnis Sedulur, penting untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan Sedulur. Manfaatkan setiap kesempatan untuk mendokumentasikan setiap kegiatan yang dilakukan dan jalin komunikasi aktif dengan pelanggan untuk mendapatkan umpan balik mengenai pengalaman perjalanan mereka.

Menyimpan catatan yang lengkap dan positif dari pengalaman pelanggan dapat menjadi alat pemasaran yang sangat efektif bagi bisnis Sedulur. Selain itu, tanggaplah dengan cepat setiap masalah atau keluhan yang dialami pelanggan terkait dengan jasa yang Sedulur berikan.

Memastikan bahwa setiap masalah diselesaikan dengan baik dan segera memberikan solusi yang memuaskan akan meningkatkan tingkat kepuasan pelanggan.

11. Terhubung dengan pelanggan

Berupaya agar para pelanggan dapat terhubung dengan akun media sosial bisnis Sedulur merupakan langkah penting untuk memperkuat eksistensi usaha Sedulur. Manfaatkan media sosial untuk mengunggah pengalaman perjalanan wisata yang telah mereka lakukan dengan menggunakan layanan travel Sedulur, sertakan ucapan terima kasih yang tulus atas kepercayaan yang diberikan.

Dengan membagikan pesan-pesan yang Sedulur sampaikan, Sedulur membuka peluang yang lebih besar untuk menarik perhatian calon pelanggan baru yang melihat konten-konten menarik tersebut.

12. Mendaftarkan izin usaha

Ketika bisnis travel Sedulur mengalami pertumbuhan yang baik dan semakin berkembang, penting untuk memastikan bahwa Sedulur mempersiapkan pendaftaran usaha secara resmi. Jangan sampai usaha yang Sedulur bangun menghadapi masalah hukum di negara ini.

13. Melakukan asuransi untuk mobil

Setiap hal memiliki risiko sendiri, termasuk dalam bisnis travel mobil. Aset utama ini perlu diasuransikan sebelum menjalankan bisnis agar dapat menghindari kemungkinan hal buruk seperti kecelakaan lalu lintas, pencurian mobil, dan risiko lain yang dapat menghambat kelancaran bisnis.

14. Menerapkan regulasi penyewaan mobil

Dalam bisnis penyewaan kendaraan, penerapan regulasi merupakan hal yang sangat penting. Tanpa adanya regulasi, akan ada risiko terhadap mobil yang disewakan dan hal-hal yang tidak diharapkan.

Beberapa regulasi yang dapat Sedulur terapkan antara lain:

  • Meminta penahanan KTP (Kartu Tanda Penduduk) sebagai jaminan.
  • Menyediakan formulir yang harus diisi oleh penyewa yang berisi informasi data pribadi.
  • Menggunakan perjanjian penyewaan yang ditandatangani dan dicapai materai.
  • Menggunakan alat pelacak berupa GPS pada mobil.

BACA JUGA: Tips dan Cara Bisnis Papan Bunga, Bisa Untung Jutaan!

Keuntungan usaha travel mobil

cara usaha travel mobil

Setelah mengetahui cara membuka usaha travel sendiri, Sedulur juga harus tahu keuntungan bisnis ini. Memulai bisnis travel mobil memiliki potensi keuntungan yang besar. Berikut ini adalah keuntungan yang bisa Sedulur dapatkan melalui bisnis ini.

1. Potensi pendapatan yang tinggi

Pendapatan atau keuntungan dalam bisnis ini tentunya akan bergantung pada jumlah konsumen yang menggunakan jasa Sedulur. Sebagai contoh, tiket untuk perjalanan Jakarta-Yogyakarta seharga Rp300.000.

Jika ada 20 orang yang menggunakan jasa Sedulur, maka keuntungan harian yang dapat Sedulur peroleh mencapai Rp6 juta. Jika dikalikan dengan 30 hari dalam sebulan, Sedulur dapat menghasilkan keuntungan sebesar Rp180 juta. Jumlah ini sangat menguntungkan, bukan?

2. Manajemen yang mudah

Bisnis travel mobil termasuk dalam kategori bisnis jasa yang sederhana. Sedulur dapat mengelola bisnis ini dari rumah, memberikan kemudahan dalam pengelolaan bisnis bagi Sedulur dan keluarga Sedulur.

Sebagai pemilik kendaraan, Sedulur juga dapat menyewakan mobil dari perusahaan rental untuk mendapatkan keuntungan. Jika mobil digunakan oleh konsumen, Sedulur akan menerima persentase keuntungan sesuai dengan kesepakatan awal atau skema bagi hasil.

Meskipun mudah diatur, Sedulur perlu membatasi jumlah mobil sewaan Sedulur untuk menghindari penipuan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Sedulur dapat meminta bukti identitas dan melengkapi dokumen seperti fotokopi KTP, SIM A, serta formulir atau surat persetujuan syarat-syarat hipotek. Hal ini dilakukan untuk mengurangi risiko penipuan oleh orang yang menyewa mobil Sedulur.

3. Fleksibilitas waktu

Bisnis travel mobil memberikan fleksibilitas waktu yang lebih baik bagi Sedulur. Sedulur dapat mengatur jadwal penyewaan mobil sesuai dengan ketersediaan Sedulur, sehingga Sedulur memiliki kontrol penuh atas waktu yang ingin Sedulur dedikasikan untuk bisnis ini. Sedulur dapat menyesuaikan waktu dengan pekerjaan atau kegiatan lain yang Sedulur lakukan.

4. Potensi kemitraan

Dalam bisnis travel mobil, terdapat potensi untuk menjalin kemitraan dengan penyedia layanan lainnya seperti hotel, restoran, atau agen wisata. Kemitraan ini dapat saling menguntungkan, di mana Sedulur dapat merekomendasikan layanan mereka kepada pelanggan Sedulur.

Sementara mereka juga dapat merekomendasikan jasa Sedulur kepada klien mereka. Dengan demikian, Sedulur dapat memperluas jaringan bisnis dan meningkatkan visibilitas bisnis Sedulur.

5. Pasar yang luas dengan banyak pilihan

Industri travel mobil mungkin kompetitif, tetapi pasar yang tersedia sangat luas dan menguntungkan, sehingga masih ada peluang untuk memasarkan bisnis ini. Masyarakat umumnya merasa lebih nyaman menggunakan mobil untuk perjalanan jarak menengah maupun jauh.

Selain itu, melakukan strategi kemitraan atau kerjasama dengan agen travel, aplikasi online, tempat wisata, atau perusahaan lain dapat menjadi pilihan yang menjanjikan.

6. Tidak dipengaruhi oleh tren

Bisnis travel mobil termasuk dalam jenis usaha yang tidak terpengaruh oleh tren.Mobil travel dengan kapasitas yang terbatas memberikan rasa aman bagi banyak orang dibandingkan dengan opsi transportasi lainnya.

Selain itu, kebutuhan untuk berpergian dari satu tempat ke tempat lain tidak pernah berkurang. Apaun tren yang sedang hits dan secepat apapun tren berganti, kebutuhan untuk berpergian akan selalu ada setiap waktu. Terutama saat musim liburan, permintaan yang datang akan sangat tinggi.

Peluang Ide Bisnis Sushi Rumahan Beromset Melejit, Ini Tipsnya!

Ide usaha angkringan kopi: tips, strategi, dan rincian modalnya, 22 peluang usaha yang menjanjikan di tahun 2024, pasti cuan.

Itu tadi informasi seputar cara membuka usaha travel sendiri yang bisa Sudulur jadikan sebagai pertimbangan. Dari penjelasan lengkap di atas, diharapkan Sedulur bisa membuka dan menjalankan usaha dengan lancar di masa-masa awal. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

cara usaha travel mobil

Related Posts

ide bisnis sushi

Tips dan Trik Mulai Usaha Warung Pecel Lele, Untung dan Cuan!

YumiKrez

cara usaha travel mobil

  • Fleet Management Pemantauan kendaraan dengan IoT GPS dan sensor telematika
  • Vendor Management Pengelolaan mitra bisnis
  • Fuel Management Perlindungan dan penghematan bahan bakar
  • Delivery Management (TMS) Manajemen order pengiriman yang efisien
  • Report and Analytics Pengambilan keputusan berbasis data visual
  • Video Monitoring Keamanan dan keselamatan perjalanan dengan AI Dashcam
  • Delivery Optimization Rute pengiriman optimal
  • Maintenance Management Pemeliharaan aset kendaraan yang terencana
  • Customer Management Koneksi interaktif dengan pelanggan
  • Driver Management Optimasi kinerja pengemudi
  • Cost Management Manajemen anggaran dan optimasi pengeluaran
  • Open Ecosystem Ekosistem terhubung dengan API
  • Logistik Kelola operasional armada dan pengiriman dalam satu platform
  • Otobus Maksimalkan kualitas layanan dan keamanan penumpang dengan visibilitas dan kontrol armada
  • Distribusi Tingkatkan efisiensi operasional dengan optimasi rute
  • Manufaktur Efisiensi biaya dan tingkatkan produksi dengan kendali penuh dalam satu platform
  • Agrikultur Kirim bahan mentah dan hasil pertanian dengan rute paling cepat dan efisien
  • Rental Mobil Efisiensi armada rental dan tingkatkan keamanan kendaraan
  • Rantai Pendingin Jaga kualitas muatan dan penuhi standar pengiriman
  • Tambang Pantau semua armada di berbagai medan bahkan ketika susah sinyal
  • White Paper
  • Success Story

cara usaha travel mobil

Dapatkan laporan terkini bagaimana solusi telematika dan IoT menciptakan transportasi dan mobilitas yang lebih aman di masa depan.

Download White Paper Gratis >

cara usaha travel mobil

Kualitas produk meningkat dan return barang menurun hingga 62,5% dengan sensor telematika.

Selengkapnya >

  • Tentang McEasy Berkenalan dengan McEasy sebagai platform manajemen armada
  • Karir Kesempatan untuk terlibat dalam infrastruktur digital dan solusi di bidang transportasi dan logistik
  • Kontak Dapatkan informasi lengkap tentang solusi McEasy yang optimal untuk efisiensi bisnis Anda
  • Press Release Media terkemuka Indonesia yang telah meliput kami
  • Ajukan Demo

8 Tips Memulai Bisnis Travel Mobil

oleh admin | 22 Des 2021 | Rental Mobil

cara usaha travel mobil

Saat ini bisnis travel mobil memang menjadi salah satu pilihan dalam berbisnis dalam bidang transportasi. Bisnis ini tentunya akan sangat dibutuhkan masyarakat untuk melakukan perjalanan dari satu tempat ke tempat lainnya.

Nah, jika Anda tertarik untuk memulai bisnis travel mobil, perlu kiranya untuk memperhatikan langkah-langkah dalam memulai bisnis di bidang ini. Selain modal, jalur yang ditentukan untuk travel juga menentukan.

Terdapat beberapa hal yang perlu Anda perhatikan ketika akan memulai bisnis travel dengan kendaraan utama mobil. Di kesempatan kali ini, kami akan mengulas beberapa cara yang bisa Anda terapkan dalam memulai bisnis.

Persiapkan modal

Hal pertama untuk memulai penyedia travel mobil yakni Anda perlu mempersiapkan modal yang cukup banyak. Hal tersebut tentunya digunakan untuk membeli mobil ataupun sekedar menyewa. Modal yang Anda miliki, nantinya juga akan digunakan untuk kepentingan lain seperti promosi, membentuk sistem keagenan hingga perekrutan tenaga kerja.

Tentukan jenis mobil yang sesuai

Langkah berikutnya yang harus Anda lakukan adalah menentukan jenis mobil untuk nanti dijadikan mobil travel. Pastikan untuk memilih mobil yang sesuai dan luas, agar para penumpang merasa nyaman saat diajak jalan-jalan.

Umumnya, mobil yang digunakan untuk menjalankan bisnis ini adalah mobil dengan kapasitas besar seperti L300 atau ELF. Tidak harus mobil baru, Anda juga bisa membeli mobil bekas yang lebih murah asalkan dalam kondisi yang baik dan telah melaui cek kelayakan, sehingga masih nyaman untuk digunakan.

Mobil-mobil itulah yang nantinya akan menjadi komponen utama ketika Anda berbisnis, setidaknya sediakanlah mobil berkapasitas besar 3 – 4 mobil agar bisnis Anda lebih profesional.

Tentukanlah jalur travel

Penentuan jalur travel tergantung dari lokasi operasional Anda. Ambil contoh, jika Anda menjalankan bisnis travel mobil di sekitar pulau Jawa, pilihlah jalur yang banyak orang-orang berkunjung.

Sebut saja jalur travel populer, Jogja-Semarang, Jakarta-Bandung, Jogja-Bandung, Semarang-Solo, Solo-Jogja dan sebagainya. Terdapat dua hal yang menjadi penentuan jalur travel yakni melihat potensi pasar dan persaingan yang ketat.

Tentukanlah lokasi pemberangkatan

Sebelumnya Anda sudah menentukan jalur travel yang tepat, setelah itu Anda perlu menentukan dimana lokasi pemberangkatan yang sesuai. Alangkah baiknya, agar lebih efisien Anda menjadikan kantor travel sebagai lokasi pemberangkatan.

Lebih bagus lagi jika titik keberangkatan sekaligus kantor travel Anda berada di area yang dekat dengan sekolah, kampus atau terminal. Tentunya ini akan memudahkan para calon penumpang untuk menemukan lokasi pemberangkatan.

Membentuk sistem keagenan

Agar bisnis travel mobil Anda lebih banyak diketahui, cobalah untuk menjalin kerjasama keagenan dengan usaha-usaha yang berada di pinggir jalan seperti halnya pom bensin, toko oleh-oleh, toko kelontong dan swalayan. Langkah tersebut bisa memudahkan para calon penumpang untuk mendapatkan tiketnya.

Lakukan perekrutan tenaga kerja yang sudah berpengalaman

Selanjutnya Anda juga perlu merekrut tenaga kerja seperti sopir yang bukan hanya mampu menyetir mobil, akan tetapi memiliki pengalaman melakukan perjalanan jarak jauh. Selain sopir, Anda juga perlu merekrut tenaga kerja yang mampu mengurus reservasi dan administrasi di kantor travel Anda.

Lakukan pendaftaran asuransi

Asuransi merupakan salah satu cara yang wajib Anda lakukan agar mobil travel Anda memiliki perlindungan, saat terjadi hal yang tidak diinginkan. Dengan memiliki asuransi, Anda akan jauh lebih tenang jika menghadapi banyak resiko dalam menjalankan bisnis travel mobil.

Selain itu, Anda juga harus mendaftarkan asuransi untuk jasa sopir yang Anda sediakan, sebagai bentuk persiapan jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan di perjalanan. Saat mendaftarkan asuransi, pastikan Anda memilih perusahaan asuransi terbaik dan terpercaya yang bisa memberikan Anda banyak keuntungan.

Aturlah manajemen bisnis dengan baik

Jika Anda memang tertarik untuk menjalankan bisnis travel dengan kendaraan roda empat, hal itu sebenarnya belum terlalu membutuhkan sistem manajemen bisnis yang begitu kompleks.

Anda bisa melakukan pengelolaan yang masih sederhana yakni mengelola penjualan tiket, mengelola perawatan kendaraan, mengelola pengeluaran perjalanan, mengelola sistem keagenan dan promosi, mengatur kepentingan kerjasama untuk bonus dan mengatur sistem pembayaran para tenaga kerja.

Gunakan GPS Terbaik untuk Melengkapi Bisnis Travel Mobil

Penggunaan GPS tracker sangatlah penting dalam bisnis travel mobil, sebagai alat pengawasan jarak jauh juga untuk pendeteksi lokasi mobil. Untuk itu Anda perlu menggunakan GPS berteknologi tinggi.

Anda bisa mendapatkannya di McEasy yang merupakan perusahaan yang bisa dipercaya dalam menyediakan kebutuhan tersebut. Di tempat kami terdapat dua jenis produk GPS tracker terbaik yang bisa Anda gunakan untuk meningkatkan kinerja dari bisnis travel.

Berikut ini adalah jenis dan ulasan dari produk GPS di McEasy .

Vehicle Smart Management System (VSMS)

Vehicle Smart Management System merupakan produk GPS pertama dari kami McEasy . Ini merupakan sebuah software tracker yang mempunyai fitur controlling, monitoring, history, schedule reminder, dan licence reminder.

Dengan fitur – fitur tersebut, Anda bisa mendapatkan banyak keuntungan. Bahkan Anda dapat mengawasi perilaku pengendara dengan lebih efektif dan efisien, karena VSMS ini sudah dilengkapi dengan fitur Fleet Management, Driver Management, dan Expanse. Maka dari itu, perlu kiranya Anda memiliki GPS ini yang bisa Anda dapatkan di tempat kami.

Transportation Management System (TMS)

Transportation Management System (TMS) merupakan produk McEasy yang utama. TMS adalah fitur sebagai pengelola data, mulai dari data perencanaan, alokasi armada, cost management, invoicing, sampai pengiriman perjalanan Anda. TMS dapat diintegrasikan dengan VSMS untuk pengolahan data optimal.

Apabila Anda menggunakan TMS , pengelolaan data akan jauh lebih tersusun. Anda tidak perlu repot lagi dalam mengelola bisnis karena pengembangan bisnis akan jauh lebih mudah.

McEasy merupakan solusi tepat yang dapat memberikan banyak keuntungan untuk berbagai bisnis Anda salah satunya bisnis travel ini. Jadi Anda tidak perlu mengkhawatirkan apapun karena kualitas yang tinggi adalah keutamaan dari produk kami dan tentunya kepuasan pelanggan merupakan prioritas yang selalu kami jaga.

Keunggulan produk McEasy

Perusahaan kami selalu mengedepankan produk-produk yang berkualitas tinggi hingga para pelanggan bisa merasakan kelebihannya dengan menggunakan alat GPS Tracker yakni VSMS dan TMS.

Produk kami selalu mengandalkan data yang akurat dengan berbagai fiturnya yang lengkap sebut saja dashboard analytics, feet management, expenses dan fleet operation.

Informasi lebih lanjutnya, Anda bisa mengunjungi website resmi McEasy untuk mendapatkan produk-produk tersebut. Silakan hubungi kami dan isilah formulir yang sudah kami sediakan di sana dengan data-data yang sesuai.

cara usaha travel mobil

Tulisan Terkait

Jelang Lebaran Rental Mobil Banjir Order, Begini Cara Tingkatkan Keamanan Armada 

Jelang Lebaran Rental Mobil Banjir Order, Begini Cara Tingkatkan Keamanan Armada 

Mendekati momen puncak seperti Lebaran, rental mobil seringkali dihadapkan pada tantangan meningkatnya permintaan, yang seringkali disebut sebagai "banjir order". Dalam situasi ini, menjaga keamanan armada menjadi prioritas utama bagi pemilik bisnis rental mobil...

Tantangan Bisnis Rental Mobil

Tantangan Bisnis Rental Mobil

16 Des 2022

Beberapa tips bagi para pelaku usaha rental mobil untuk menghadapi persaingan yang ada Pada buku Millennials Kill Everything yang ditulis oleh Yuswohadi, pakar marketing, membahas seputar perilaku generasi millenial yang akhirnya mampu menyingkirkan banyak jenis...

4 Strategi Marketing Bisnis Travel Agent

4 Strategi Marketing Bisnis Travel Agent

18 Jan 2022

Di masa yang sudah serba modern ini, tak banyak orang suka dengan hal - hal yang rumit. Rata - rata, orang akan lebih menggunakan layanan yang praktis dan tidak membuatnya mengeluarkan banyak biaya. Alasan tersebut sangat tepat untuk memulai bisnis travel. Tapi...

Perencana Keuangan Pertama Yang Tercatat OJK Logo

  • Perencanaan Keuangan
  • Rencana Pensiun
  • Rencana Dana Pendidikan
  • Review Asuransi
  • Review Investasi
  • Perencanaan Keuangan Syariah
  • Kalkulator Keuangan
  • Financial Check-up
  • In House Training
  • Jasa Pembicara Keuangan
  • Employee Wellness

Home » Bisnis » Begini Cara Mudah Memulai Bisnis Travel untuk Pemula

Dibaca Normal : 20 Menit

Begini Cara Mudah Memulai Bisnis Travel untuk Pemula

Cara-Mudah-Memulai-Bisnis-Travel-untuk-Pemula-1-Finansialku

Diperbarui 26 Februari 2024

Bagi pecinta traveling, pernah kepikiran untuk memulai bisnis travel? Setelah Anda baca artikel ini sampai habis, pasti Anda langsung ingin memulai bisnis travel.

Nggak percaya? Yuk, kita buktikan!

10 Cara Mudah Memulai Bisnis Travel

Agar bisnis travel yang Anda rintis sukses , Anda perlu melakukan perencanaan dan persiapan yang matang.

Bisnis yang baik memerlukan persiapan yang menyeluruh, bukan hanya perencanaan dari segi finansial, tapi juga perencanaan konsep, ide, serta hal-hal lain yang tidak dapat dilihat secara fisik.

Ketahui hal-hal yang harus Anda persiapkan untuk memulai bisnis travel yang sukses!

#1 Lakukan Riset Mendalam tentang Jenis Bisnis yang Anda Inginkan

Setelah menentukan jenis dan model bisnis yang Anda minati, ini waktunya Anda untuk memperdalam pengetahuan Anda tentang jenis bisnis tersebut.

Anda bisa melakukan riset lewat internet, membaca majalah-majalah khusus traveling.

Riset ini dilakukan guna melakukan komparasi terhadap kompetitor, serta melihat peluang yang ada untuk menentukan konsep brand yang nantinya akan Anda bangun.

#2 Melakukan Riset Pasar

Salah satu faktor penyebab kegagalan pemula dalam berbisnis adalah tidak melakukan riset tentang bisnis yang dijalankan. Langkah ini wajib dilakukan agar bisnis Anda dapat berjalan lancar.

Apa saja fungsi dari riset pasar?

Membantu Menentukan Segmen Pasar yang Tepat

Dengan melakukan riset pasar, Anda bisa menentukan segmen pasar yang Anda tuju. Contohnya, jika Anda memutuskan untuk menjual tiket pesawat internasional, tentu segmen pasar Anda adalah kelas menengah ke atas.

Menentukan Lokasi Pasar Berdasarkan Segmen

Setelah mengetahui segmen pasar Anda, langkah berikutnya adalah menentukan lokasi yang tepat untuk bisnis Anda.

Untuk bisnis  offline , lokasi yang dimaksud adalah tempat toko Anda akan berada.

Sedangkan untuk bisnis online , Anda harus pandai memilih “lokasi” di dunia maya. Misalnya, memilih saluran yang efektif, apakah lewat Facebook, Instagram, blog pribadi, atau forum-forum traveler . dengan memasarkannya ke komunitas-komunitas online yang sesuai dengan segmen produk Anda.

#3 Menentukan Tujuan Wisata

Jika Anda memilih berbisnis di jasa paket wisata, Anda perlu menentukan tujuan wisata yang akan Anda tawarkan.

Pilih tujuan wisata yang sudah Anda kenal dengan baik, bisa di kota tempat Anda berdomisili, atau tempat yang sering Anda kunjungi, tak terkecuali di luar negeri.

Apa yang harus diperhatikan dari tahap ini?

Kenali tujuan wisata sebaik-baiknya karena Anda nantinya harus membuat database  dari seluruh destinasi wisata yang akan Anda masukkan ke dalam itinerary .

Data yang dimaksud menyangkut  contact person  dari pengelola tempat wisata, harga tiket, surat menyurat, dan daftar biaya yang mungkin dikeluarkan dalam sebuah perjalanan wisata.

#4 Ciptakan Brand yang Menjual

Sama seperti bisnis pada umumnya, Anda butuh merancang konsep brand untuk bisnis travel Anda.

American Marketing Association (Kotler & Keller, 2009) mendefinisikan brand/ merek sebagai nama, istilah, tanda, lambang, atau desain, atau kombinasinya, yang dimaksudkan untuk mengidentifikasikan barang atau jasa dari salah satu penjual atau kelompok penjual dan mendiferensiasikan mereka dari para pesaing.

Cara-Mudah-Memulai-Bisnis-Travel-untuk-Pemula-3-Finansialku

[Baca Juga: Tips Liburan Menyenangkan dan Tidak Khawatir Mengenai Keuangan (Lihat Checklist -nya) ]

Oleh karena itu, konsep brand di sini meliputi nama, logo, tema warna, desain, sapaan kepada customer, serta lambang-lambang yang berhubungan dengan identitas brand Anda.

Konsep brand sangat penting karena dapat menggambarkan segmen pasar Anda. Apalagi jika bisnis Anda berbasis online, Anda tentu harus memperkuat konsep brand karena proses marketing bisnis online melalui media sosial.

Ketika Anda ingin membuka bisnis  travel online , pastikan Anda memiliki nama brand  yang menarik tapi juga dapat merepresentasikan jenis bisnis Anda secara jelas. 

Brand  atau nama usaha yang gampang diingat adalah yang unik namun mudah dieja. Semakin mudah nama bisnis Anda untuk diucapkan dan dihafal, maka semakin besar pula kesempatan Anda menarik banyak konsumen.

Tema warna ini merupakan ciri khas dari usaha Anda. Warna ini nantinya akan diaplikasikan pada logo, desain poster atau banner.

Jika bingung memilih warna, Anda bisa menyesuaikannya dengan filosofi bisnis Anda. Ada banyak lho informasi tentang arti warna di internet.

Gunakan logo dengan desain yang unik dan berbeda dari bisnis sejenis.

Untuk membuat logo yang menarik, tentu Anda harus banyak melihat referensi logo, baik dari brand-brand lokal maupun brand luar.

Logo ini sangat penting karena merupakan identitas dari bisnis Anda. Jika Anda bisa mendesain, tentu Anda akan sangat menghemat budget . Tapi bila Anda tidak dapat mengoperasikan software desain, Anda bisa membayar jasa graphic designer profesional untuk membuatkan logo bisnis Anda.

Desain penting untuk menggambarkan identitas bisnis Anda. Jangan sampai sembarangan menggunakan simbol yang tak relevan dengan bisnis Anda.

Bila Anda memilih bisnis travel , tentu yang digunakan adalah simbol pesawat, koper, pantai.

Sapaan pada Customer

Poin ini juga penting agar terbentuk customer engagement. Itu mengapa Anda perlu menentukan segmen pasar agar bisa menentukan sapaan yang tepat bagi para customer.

#5 Persiapkan “Toko” Anda Sebelum Resmi Dibuka

Bagi Anda yang berbisnis online, mempersiapkan toko berarti membuat website , blog, serta membuat akun media sosial untuk usaha Anda.

Apa saja yang harus dipersiapkan?

Profil Usaha

Untuk mengisi “toko”, Anda perlu membuat profil usaha Anda.

Buatlah profil selengkap-lengkapnya, agar dapat meyakinkan calon pengguna jasa Anda. Paparkan keunggulan bisnis Anda yang tidak dapat ditemukan di tempat lain.

Profil yang Anda tuliskan ini dapat memengaruhi kredibilitas bisnis Anda. Untuk itu, tuliskan profil yang profesional ya, jangan asal-asalan!

Persiapkan materi konten yang akan di -publish, baik berupa tulisan, foto, maupun video. Buatlah konten yang semenarik mungkin, Anda juga bisa menggunakan animasi bergerak serta lagu. Semakin menarik konten, maka kita dapat memberi kesan yang tak terlupakan bagi pelanggan.

Jangan lupa untuk menyeragamkan seluruh “toko” yang Anda miliki, maksudnya menyeragamkan konten di seluruh saluran pemasaran ( website, media sosial).

Caranya dengan menggunakan warna yang senada, desain yang serupa, serta konten yang saling terintegrasi antara satu saluran dengan saluran lainnya.

#6 Memperdalam Pengetahuan Tentang Keuangan

Sebagai pebisnis yang baru terjun ke dunia kewirausahaan, banyak skill  yang harus dipelajari untuk mengembangkan bisnis dan usaha. Misalnya kemampuan di bidang  marketing,  hukum, manajemen operasi, juga kemampuan berkomunikasi efektif.

Namun, seringkali para pebisnis melupakan satu  skill  yang sangat penting untuk dimiliki, yakni kemampuan pengelolaan keuangan, yang meliputi perencanaan hingga pembuatan laporan.

5-Kunci-Utama-Literasi-Keuangan-1-Finansialku

[Baca Juga: Sudahkah Anda Melek Keuangan? ]

Banyak pebisnis yang hanya berfokus pada laba rugi atau pendapatan dan profit tinggi, namun lupa bahwa mengatur  cash flow  (arus kas) bisnis adalah hal yang sama pentingnya.

Jika Anda termasuk pebisnis yang masih menggabungkan uang pribadi dengan uang bisnis, maka Anda harus mengubah kebiasaan tersebut!

Pahamilah pentingnya memisahkan keuangan pribadi dan bisnis lewat ebook gratis dari Finansialku berikut:

Gratis Download Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi & Bisnis

Ebook Pentingnya Mengelola Keuangan Pribadi dan Bisnis - Mock Up - Finansialku Jurnal

#7 Perluas Jaringan dan Relasi

Sebagai pelaku bisnis, Anda tidak bisa berdiam diri dan menunggu bisnis Anda berjalan dengan lancar. Anda juga perlu memperluas jaringan dan relasi seluas mungkin. Semakin besar dan luas jaringan usaha Anda maka makin tinggi pula peluang Anda untuk meraih kesuksesan usaha.

Percayalah, pebisnis tidak akan bisa berdiri sendiri untuk meraih kesuksesan. Para pebisnis juga memerlukan pengusaha lain untuk bisa saling mendukung dan bekerja sama menumbuhkan bisnis.

10-Kiat-Sukses-Berbisnis-Dengan-Teman-3-Finansialku

[Baca Juga: Ingin Memiliki Relasi yang Luas? Bangun Komunikasi yang Baik dari Sekarang! ]

Koneksi yang kuat juga bisa menguntungkan Anda dalam bisnis travel ini. Misalnya Anda memerlukan data hotel di pulau Sumatera, alih-alih langsung survei ke kota-kota di Sumatera, Anda bisa memintanya kepada relasi Anda yang memang memiliki data seluruh hotel di Indonesia.

#8 Miliki Strategi Promosi yang Kuat

Setelah memperkuat relasi, hal penting lainnya adalah memperkuat strategi promosi.

Seperti yang sudah Anda ketahui, bisnis travel bukanlah barang baru, banyak bisnis serupa yang bertebaran di luar sana.

Untuk itu, Anda harus memiliki strategi pemasaran yang efektif, baik secara  offline  maupun online .

Untuk metode pemasaran offline,  Anda bisa menjalankan promosi ini dengan cara menyebar brosur, beriklan di media massa, atau membuat pamflet.

Sementara itu, metode pemasaran di dunia  online  kini sudah sangat beragam, salah satunya adalah dengan memasang Google AdWords, menggunakan teknik email marketing, dan masih banyak lagi. Penasaran? Silakan baca selengkapnya di artikel berikut: 10 Tren Digital Marketing 2018.

#9 Mendaftarkan Brand Anda Secara Resmi

Anda bisa mempertimbangkan poin ini bila konsep brand sudah matang.

Tentu Anda tidak mau ‘kan, sudah capek-capek menggodok ide dan konsep, namun karena Anda tidak mendaftarkannya pada Hak Kekayaan Intelektual (HKI), Anda tidak memiliki kuasa secara hukum atas brand bisnis tersebut?

Jika Anda tidak mendaftarkannya pada HKI, jangan menyesal bila sewaktu-waktu ada orang menggunakan nama atau logo brand Anda, tapi Anda tidak bisa menggugatnya.

#10 Membuat Izin Usaha

Bila usaha  travel  Anda terus berkembang dengan baik hingga menjadi cukup besar, jangan lupa untuk membuat izin usaha. Jangan sampai usaha yang Anda rintis bermasalah dengan hukum yang ada di Indonesia.

Kenapa Harus Bisnis Travel ?

Di zaman modern ini, traveling telah menjadi lifestyle bagi masyarakat metropolitan di Indonesia, baik bagi anak muda maupun orang tua.

Tujuan setiap orang saat melakukan traveling pun berbeda-beda, ada yang ingin pergi berlibur untuk meredakan stres, mencari pengalaman baru, belanja brand-brand mewah, hingga sekadar wisata kuliner.

Realita tersebut memicu bisnis travel agent semakin menjamur di Indonesia. Mereka semakin gencar menawarkan paket liburan dengan harga miring.

15-Tips-Mencari-Tempat-Wisata-Berikutnya-6-Finansialku

[Baca Juga: https://www.finansialku.com/peluang-bisnis-franchise-tour-travel/ ]

Namun, sayangnya tidak semua orang bisa menangkap peluang ini, padahal seperti yang kita tahu, permintaan akan jasa  tour and travel  semakin meningkat.

Jika Anda menyukai dunia traveling, Anda bisa mempertimbangkan untuk memulai bisnis travel. Pasalnya, bisnis ini merupakan peluang usaha yang cukup menjanjikan. Terlebih lagi, usaha ini terbilang cukup mudah serta bisa dijalankan dengan modal kecil bahkan tanpa modal atau gratis!

Jika Anda masih ragu untuk memulai bisnis travel, yuk cari tahu alasan kenapa Anda tidak boleh menyia-nyiakan peluang bisnis ini!

banner_pebisnis,_ini_cara_mengatur_keuangan_bisnis_yang_benar

#1 Pasar Luas dan Besar

Bisnis yang menjanjikan tak hanya bicara tentang pasar yang besar, namun permintaannya pun harus tinggi.

Seperti yang telah dipaparkan di atas, permintaan akan jasa tour and travel tak pernah sepi. Salah satu pemicunya tak lain dan tak bukan adalah media sosial, yakni Facebook dan Instagram.

Ketika Anda melihat seorang teman membagikan foto pemandangan yang sangat indah saat ia berlibur, bukankah hal tersebut membuat Anda jadi ingin pergi berlibur?

Apalagi saat ini harga tiket pesawat sudah sangat terjangkau, hal ini membuat liburan bukan lagi dipandang sebagai “barang mewah”.

#2 Bisnis Sepanjang Masa

Bisnis travel bukanlah bisnis musiman dan bisa dikatakan tidak pernah sepi. Momen liburan selalu ada dan berulang setiap tahun, misalnya libur kenaikan kelas, atau libur akhir tahun.

Tentu momen liburan tersebut akan dimanfaatkan oleh orang-orang untuk refreshing dan berkumpul bersama keluarga.

Jika Anda berbisnis sesuatu yang bersifat musiman, seperti berjualan makanan atau minuman yang sedang hits , tentu tak menjamin keberlanjutannya di masa mendatang. Berbeda dengan bisnis travel yang bisa menjadi bisnis sepanjang masa.

#3 Bisnis yang Dibayar di Depan

Siapa sih yang mau rugi saat berbisnis? Tentu tidak ada ‘kan ?

Nah, bisnis travel merupakan bisnis yang kemungkinan kerugiannya kecil karena menerima pembayaran di depan.

#4 Bisa Dibuka di Mana Saja

Pada awalnya, bisnis travel berjalan dalam model bisnis tradisional yang tidak tech-oriented . Namun, semakin kencangnya arus digital tentu saja bisnis travel tradisional tersebut memanfaatkan adanya teknologi internet, bahkan kini sudah banyak travel agent yang 100 persen berbasis online.

Dengan begitu, untuk menggeluti bisnis ini, Anda tidak perlu memiliki kantor karena bisa dilakukan di dunia maya.

#5 Dari Hobi Menjadi Profit

Bagi Anda yang hobi traveling, tentu Anda akan senang melakukan bisnis travel karena sesuai dengan passion Anda.

Banyak orang yang bilang bahwa pebisnis akan sukses apabila ia mencintai apa yang dilakukannya dan apabila ia memiliki hasrat tinggi dalam bidang usaha yang dilakoninya.

Bisnis yang didasari pada kesukaan atau passion memang akan memiliki peluang lebih besar untuk sukses. Sebab rasa cinta pada suatu bidang akan mendorong para pelakunya untuk menjalankan usahanya dengan sepenuh hati dan semaksimal mungkin.

15-Tips-Mencari-Tempat-Wisata-Berikutnya-5-Finansialku

[Baca Juga: 7 Jenis Hobi yang Dapat diBisniskan ]

Lalu, bagaimana sih caranya memulai bisnis travel yang mendatangkan keuntungan besar? Sebelum masuk ke cara-caranya, ketahui dulu jenis dan model bisnis travel.

Apa Saja Jenis dan Model Bisnis Travel?

Mungkin banyak orang berpikiran bahwa bisnis di bidang perjalanan hanya sebatas menjual paket wisata. Tapi sebenarnya ada banyak lho peluang usaha di bidang perjalanan.

Sembari menentukan jenis usaha, Anda juga perlu mempertimbangkan model bisnis travel yang Anda rasa cocok dengan budget serta preferensi Anda. Anda bisa memilih model multi level marketing (MLM), waralaba, atau bisnis perseorangan.

Nah, berikut ini adalah jenis-jenis usaha travel yang bisa Anda pilih:

#1 Ticketing

Usaha ticketing ini meliputi penjualan tiket pesawat , tiket bus, tiket kapal, tiket bus, hingga tiket kereta api.

Saat ini banyak agen travel yang membuka penawaran usaha waralaba agen tiket, mulai dari yang gratis hingga berbayar.

Cara-Mudah-Memulai-Bisnis-Travel-untuk-Pemula-2-Finansialku

[Baca Juga: 5+ Tips Pesan Tiket Promo Liburan Murah Ini Disembunyikan Maskapai ]

Untuk yang berbayar, Anda perlu mengeluarkan uang untuk biaya administrasi dan keanggotaan, dan Anda akan otomatis disambungkan dengan sistem reservasi tiket yang terhubung dengan maskapai penerbangan atau kereta api.

Tentu jika Anda membeli paket yang gratisan akan lebih terbatas dibanding paket berbayar memiliki keunggulan dari segi produk maupun support.

#2 Rental Kendaraan

Rental kendaraan adalah salah satu jenis usaha travel yang memiliki potensi besar.

Usaha ini tetap bisa dilakukan walaupun Anda tidak memiliki mobil atau motor pribadi lho . Bagaimana caranya? Yakni bekerja sama dengan pusat rental kendaraan dan menjadi agen untuk menjajakan jasa rental mobil sekaligus sopirnya.

#3 Pemandu Wisata

Untuk menjalankan usaha ini, Anda perlu memiliki 4 modal dasar:

Tubuh dan Pikiran yang Sehat

Pekerjaan sebagai pemandu wisata menuntut jam kerja yang panjang dan stamina yang kuat, karena pemandu akan banyak berjalan serta mempresentasikan obyek-obyek wisata sepanjang perjalanan.

Untuk itu, modal utama sebagai pemandu wisata adalah kesehatan fisik dan mental. Hal yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan adalah dengan menjaga pola makan, rajin berolahraga, dan mencari hiburan yang sehat untuk menyegarkan pikiran.

Jangan sampai pikiran yang kacau membuat mood Anda jelek saat sedang menemani para wisatawan.

Fasih Berbahasa Asing

Jika target customer Anda hanya wisatawan domestik, mungkin Anda tidak memerlukan modal ini. Namun, dalam memandu wisatawan asing, sudah menjadi syarat mutlak bagi seorang pemandu wisata untuk menguasai bahasa internasional. 

Pengetahuan yang Luas dan Mendalam

Sebagai pemandu wisata, Anda harus memiliki pengetahuan yang luas dan mendalam tentang tempat-tempat wisata yang ada dalam itinerary.

Namun, tak cukup sampai di situ, Anda juga harus memiliki pengetahuan terkait masalah sosial budaya di daerah tersebut.

Pasalnya sebagai pemandu wisata, Anda bukanlah pemanis dalam perjalanan, tapi Anda juga perlu mengedukasi para wisatawan. Anda perlu memperkenalkan obyek wisata serta mempresentasikan sejarah tempat tersebut.

Iklan Banner Perencanaan Dana Liburan - 728x90

#4 Paket Wisata

Untuk menyediakan paket wisata , Anda perlu terlebih dahulu mengenal destinasinya. Anda bisa pilih daerah-daerah yang sudah familiar bagi Anda, misalnya tempat Anda berdomisili, atau kota yang sering Anda kunjungi.

Komponen utama dalam menyusun itinerary dalam paket wisata adalah sebagai berikut:

  • Memilih obyek wisata utama yang memiliki daya tarik tersendiri bagi calon pelanggan. Pilih obyek wisata yang populer dikalangan masyarakat dan yang memiliki fasilitas memadai (toilet, tempat ibadah, tempat parkir bus).
  • Pastikan lokasi peristirahatan pelanggan berada di tempat yang strategis dan nyaman. Selain itu, kita perlu menyesuaikan kelas hotel dengan jenis paket yang dibuat.
  • Bekerja sama dengan restoran atau katering tertentu yang memiliki kualitas makanan dan cita rasa kuliner yang lezat agar tidak mengecewakan pelanggan.

Penting untuk melakukan survei di destinasi wisata, agar Anda bisa memperhitungkan waktu yang diperlukan dari satu tempat ke tempat lain.

#5 Menjual Voucher Hotel

Voucher hotel merupakan salah satu usaha travel yang cukup mudah dilakukan.

Voucher hotel adalah kupon prabayar yang dapat ditukarkan ketika akan menginap di hotel tertentu. Sama seperti membeli tiket pesawat, biaya menginap di hotel juga dapat dihemat dengan cara melakukan reservasi dari jauh hari.

Ada dua pilihan metode untuk melakukan bisnis ini:

Menjadi Afiliasi dari Agen Travel Besar

Anda dapat menjalin kemitraan dengan berbagai perusahaan yang memang secara khusus melayani booking hotel. Keuntungannya, Anda tak perlu repot-repot mendatangi satu persatu hotel untuk menawarkan kontrak kerja sama.

Umumnya, metode ini gratis sehingga dapat menekan biaya yang Anda keluarkan untuk memulai usaha ini.

Prosesnya juga mudah, mulai dari pendaftaran, hingga proses pemesanan dan booking kamar hotel. Penerbitan voucher kamar juga biasanya dilakukan secara online lewat email maupun SMS kode booking . 

Bekerja Sama Langsung Dengan Hotel Terkait

Anda bisa menjalin kemitraan secara langsung dengan pihak manajemen hotel.

Tentu, keuntungannya akan lebih besar ketimbang metode pertama. Tapi, biasanya pihak hotel akan meminta dokumen legalitas usaha. Hotel bintang 3, 4, dan 5 umumnya meminta ijin pengelolaan agen travel resmi Anda. 

Untuk itu, metode ini tepat bila Anda telah sukses melakukan metode pertama dan bisnis Anda sudah berkembang.

Selain itu, pilihan ini lebih cocok jika cakupan layanan Anda tidak begitu luas. Bisa dibayangkan, berapa lama waktu, tenaga, SDM, serta biaya yang dibutuhkan untuk menjalin kerja sama jika cakupan Anda seluruh daerah di Indonesia.

#6 Jasa Pengurusan Dokumen Visa dan Paspor

Paspor merupakan dokumen resmi yang dikeluarkan oleh pejabat yang berwenang dari suatu negara yang memuat identitas pemegangnya dan berlaku untuk melakukan perjalanan antarnegara.

Sementara itu, visa adalah adalah tanda bukti ‘boleh berkunjung’ yang diberikan pada penduduk suatu negara jika memasuki wilayah negara lain yang mempersyaratkan adanya izin masuk

Mau Keliling Dunia atau Kerja Di Luar Negeri Buat Paspor Dulu Dong! 03 - Finansialku

[Baca Juga: Mau Keliling Dunia atau Kerja Di Luar Negeri? Buat Paspor Dulu Dong! ]

Keduanya merupakan dokumen yang sangat penting untuk melakukan perjalanan ke luar negeri. Namun, pembuatan dokumen ini cukup menyita waktu.

Untuk itu, jika Anda memiliki banyak waktu luang, Anda bisa memanfaatkan peluang usaha ini.

Perlu Anda ketahui, dokumen visa bisa dibuatkan oleh pihak lain, sementara pembuatan paspor tidak bisa diwakilkan oleh orang lain.

Maka dari itu, jasa mengurus paspor sebatas mengambilkan paspor di kantor imigrasi (paspor boleh diambil oleh orang lain dengan memakai surat kuasa bermaterai 6000).

Memulai Bisnis Travel ? Siapa Takut!

Setelah penjelasan panjang lebar di atas, apakah Anda masih ragu untuk memulai bisnis travel ?

Terlepas dari seluruh teori di atas, modal utama untuk memulai usaha  travel  ini adalah niat dan tekad yang kuat.

Kita dapat melakukannya dengan biaya yang minim, asal kita mau terus mengasah kemampuan dan tak pernah berhenti belajar.

So , tunggu apa lagi? Selamat berbisnis!

Anda dapat membagikan setiap artikel dari Finansialku kepada rekan-rekan atau kenalan Anda yang membutuhkan.

Apabila Anda memiliki kesulitan dalam perencanaan keuangan, Anda dapat menghubungi  Konsultan Perencana Keuangan Finansialku  yang siap membantu Anda.

Jika Anda memiliki saran, tanggapan atau pertanyaan, Anda dapat menuliskannya pada kolom yang telah tersedia di bawah ini. Terima kasih!

Sumber Referensi:

  • Nurseffi Dwi Wahyuni. 30 November 2017. Meraup Untung dari Bisnis Travel, Ini Kiatnya! Liputan6.com – https://goo.gl/diA8M1
  • Admin. 24 Januari 2017. Cara Meraup Untung Besar Berbisnis Travel dengan Modal Nol. Moneysmart.id – https://goo.gl/hu4JxQ
  • Admin. Mengapa Bisnis Tour & Travel? Agentravel.id – https://goo.gl/inRbve
  • Admin. Inilah Cara Membuat Paket Tour and Travel yang Menarik . Maiga-travel.com – https://goo.gl/o1tNbG
  • Heri Kusdianto. Peluang Usaha Tour Travel Lengkap dengan Analisa Usaha. Pojokbisnis.com – https://goo.gl/heQQ8z
  • Nelson Sitompul. 27 Juni 2015. Rahasia Peluang Usaha Voucher Hotel Online Murah. Kotausaha.com – https://goo.gl/1EdKyE
  • Admin. 27 Oktober 2017. 13 Cara Mudah Memulai Bisnis Travel. https://goo.gl/KC98WZ

Sumber Gambar:

  • Bisnis Travel – https://goo.gl/2ABH7y
  • Bisnis Travel 2 – https://goo.gl/mCkEmX
  • Bisnis Travel 3 – https://goo.gl/36RYuV

Free Download Ebook Panduan Investasi Saham Untuk Pemula

Ebook Panduan Investasi Saham untuk Pemula Finansialku.jpg

Download Ebook Sekarang

About the Author: Miriam Fajria Juliman, S.I.Kom.

Profile Author Artikel

Related Posts

15 Kisah Inspiratif Pengusaha Muda Indonesia, Bikin Termotivasi!

15 Kisah Inspiratif Pengusaha Muda Indonesia, Bikin Termotivasi!

Intip Profil Pemilik SCBD Tomy Winata, Bukti Roda Hidup Berputar!

Intip Profil Pemilik SCBD Tomy Winata, Bukti Roda Hidup Berputar!

7+ Produk Paling Diminati di e-commerce, Cocok Jadi Ide Bisnis!

7+ Produk Paling Diminati di e-commerce, Cocok Jadi Ide Bisnis!

4 Cara Pinjam Uang di DANA, Ini Syarat dan Kelebihannya!

4 Cara Pinjam Uang di DANA, Ini Syarat dan Kelebihannya!

Syarat dan Cara Daftar Franchise Warteg Kharisma Bahari 2024

Syarat dan Cara Daftar Franchise Warteg Kharisma Bahari 2024

Cara Daftar Franchise Es Teh Nusantara Mulai Rp3 Jutaan, Minat?

Cara Daftar Franchise Es Teh Nusantara Mulai Rp3 Jutaan, Minat?

Leave A Comment Batalkan balasan

Logo Finansialku

Konsultasi Keuangan

Konsultasikan masalah keuangan kamu bersama Finansialku

Logo

Terhubung dengan kami

Tentang Kami

FInancial Tools

Paraplanner

Profesional

Press Release

Kamus Keuangan

Paskal Hyper Square Blok D 26-27, Jl. Pasir Kaliki No.25, Ciroyom, Kec. Andir, Kota Bandung, Jawa Barat 40181

0819 1151 6119

[email protected]

Copyright 2013 – 2024  Finansialku.com   All Rights Reserved

Copyright 2013 – 2024

Finansialku.com   All Rights Reserved

Site Map     Privacy Policy    Redaksi     Pedoman Siber     Legal

Site Map     Privacy Policy    Redaksi

Pedoman Siber     Legal

Usaha Rental Mobil: Tips Memulai Sampai Dengan Estimasi Keuntungan

Usaha Rental Mobil: Tips Memulai Sampai Dengan Estimasi Keuntungan

Mobil adalah salah satu transportasi yang paling banyak digunakan di Indonesia. Khususnya untuk bepergian jauh, baik dalam kota maupun luar kota. Mobil juga melindungi kita dari teriknya sinar matahari maupun udara panas.

Tak ayal, banyak orang lebih memilih mobil sebagai transportasi untuk bepergian apapun itu tujuannya. Adanya fakta ini tentunya selaras dengan peluang usaha rental mobil yang menjanjikan.

Nah, bagi Anda yang penasaran dengan usaha rental mobil mulai dari tips memulai sampai dengan perhitungan modal, artikel berikut ini akan sangat membantu Anda. Simak baik-baik, ya Sobat BFI!

Cara Memulai Usaha Rental Mobil

Dalam memulai suatu usaha pastinya terdapat cara memulai yang sebaiknya kita ikuti agar semua rencana yang ada bisa berjalan dengan baik. Berikut ini cara memulai usaha rental mobil pribadi ataupun pemula.

1. Mulailah dengan Membuat Perencanaan Usaha

Memulai Usaha harus dilakukan dengan perencanaan yang matang. Hal ini wajib untuk dilakukan sebab tanpa adanya perencanaan, kita akan merasa kesulitan mengambil langkah awal maupun menentukan langkah kedepannya.

Beberapa hal penting yang sebaiknya ada dalam perencanaan usaha rental mobil:

1. Apa yang akan dilakukan

2. Bagaimana cara melakukannya

3. Berapa dana yang dibutuhkan untuk mewujudkannya

Baca Juga:  Inspiratif! Begini Cara Memulai Usaha Travel Mobil Keuntungan Berlipat

2. Tentukan Lokasi Usaha

Lain halnya dengan bisnis online yang bisa dengan mudah kita simpan di mana saja. Untuk usaha rental mobil Anda membutuhkan tempat untuk menaruh mobil sekaligus tempat untuk operasional bisnis.

Jadi, nantinya para calon pelanggan atau siapapun yang tertarik untuk menyewa mobil Anda bisa dengan mudah datang ke tempat.

Pilihlah lokasi usaha rental mobil yang strategis, mudah dijangkau, dan terletak dengan jalan besar untuk mempermudah keluar masuknya kendaraan roda empat tersebut.

3. Siapkan Armada Mobil

Cara yang ketiga untuk usaha rental mobil adalah menyiapkan armada mobil yang akan digunakan. Bilamana Anda belum memiliki mobil yang hendak digunakan, Anda bisa bekerjasama dengan dealer resmi mobil terpercaya di kota Anda.

Adapun jika Anda berkeinginan untuk menggunakan mobil pribadi, pastikan Anda tidak lupa mencatat seluruh biaya operasional yang ada seperti bensin sampai dengan perawatan. Nantinya rincian dana tersebut bisa Anda teruskan ke pelanggan.

Hal lainnya yang perlu Anda pertimbangkan dalam mempersiapkan armada mobil yaitu menyesuaikan mobil yang dipilih dengan target pasar Anda. Cari tahu jenis mobil apa yang sesuai dengan kategori pasar tertentu.

Hindari memilih mobil second atau bekas supaya modal yang Anda miliki tidak banyak terpotong untuk mendandani mobil bekas.

Baca Juga:  Inilah Besaran Biaya Balik Nama Mobil dan Cara Mudah Mengurusnya!

4. Asuransikan Mobil Anda

Musibah bisa terjadi kapan saja. Pastikan aset utama bisnis Anda sudah diasuransikan ke pihak asuransi mobil terpercaya. Hal ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk melindungi aset Anda sekaligus menjaga cash flow yang ada agar tetap aman.

5. Rekrut Karyawan Berpengalaman

Jika Anda berniat untuk benar-benar serius menggeluti usaha rental mobil, Anda bisa merekrut beberapa karyawan untuk mengurus usaha Anda seperti jasa supir, bagian administrasi, keuangan, sampai dengan customer service.

Jangan lupa untuk merekrut tenaga yang sudah handal atau berpengalaman untuk meminimalisir beragam kesalahan yang mungkin muncul. Selain itu, Anda juga bisa merekrut orang terdekat yang betul-betul Anda percaya.

6. Pastikan Sudah Mengantongi Izin Resmi (Legalitas)

Legalitas atau surat izin usaha kadang kala masih banyak dilupakan oleh orang-orang. Padahal, adanya perizinan resmi ini akan sangat membantu usaha Anda berjalan dengan baik.

Bila Anda merasa kebingungan untuk mengurusnya, Anda bisa berkonsultasi ke ahli hukum yang berkaitan dengan hal tersebut..

Baca Juga: Surat Izin Usaha Dagang dan Cara Mudah Membuatnya

7. Lakukan Promosi

Setelah semua tahapan di atas telah Anda lakukan, selanjutnya lakukanlah promosi semaksimal mungkin untuk menarik potential customer dan mengenalkan usaha rental mobil Anda ke khalayak umum.

Beberapa cara yang bisa Anda gunakan yaitu dengan memasang banner di sekitaran lokasi usaha Anda, membagikan selebaran terkait usaha Anda yang disertai dengan promo, promosi melalui sosial media, dan yang terakhir yaitu memanfaatkan fitur ads yang ada di sosial media.

Tidak hanya itu, jika Anda memiliki budget lebih Anda bisa memanfaatkan strategi promosi seperti endorse dimana Anda menggunakan bantuan jasa promosi dari orang yang terkenal atau berpengaruh.

Baca Juga: Mengenal Word of Mouth, Strategi Marketing yang Banyak Keuntungannya

8. Jangan Lupakan Pembukuan

Sebagaimana dengan perizinan usaha, hal yang satu ini juga kerap kali dikesampingkan. Alhasil, antara uang pribadi dengan usaha rental mobil bisa tercampur begitu saja.

Untuk meminimalisir hal ini Anda bisa melakukan pembukuan terkait dana masuk dan keluar usaha rental mobil Anda. Jika Anda mengalami kesulitan untuk melakukannya, Anda bisa menggunakan perangkat lunak yang banyak tersedia di luaran sana.

9. Kedepankan Pelayanan

Salah satu kunci langgengnya suatu usaha selain kualitas produk atau jasa yang ditawarkan yaitu adanya pelayanan yang baik.

Usahakan untuk melayani para pelanggan yang ada dengan ramah dan menjaga hubungan baik dengan mereka. Hal ini akan membantu usaha Anda untuk bertahan dalam jangka waktu yang lama.

Kelebihan Usaha Rental Mobil

Usaha rental mobil memiliki sederet kelebihan yang bisa menguntungkan Anda. Apa saja potensi keuntungan yang bisa Anda dapatkan? Simak uraian di bawah ini.

1. Bisa Dimulai Dengan Modal kecil

Usaha rental mobil tergolong usaha yang sangat fleksibel. Anda tidak perlu membeli banyak mobil untuk usaha ini.

Dan bilamana Anda belum memiliki mobil, Anda bisa mengajukan kredit mobil melalui perusahaan pembiayaan. Nantinya penghasilan per bulannya dapat Anda salurkan sebagian untuk membayar cicilan mobil.

Baca Juga:  Cara dan Syarat Gadai BPKB Mobil Terbaru, Mudah dan Aman!

2. Memiliki Pasar yang Beragam dan Luas

Pangsa pasar usaha rental mobil cukuplah luas. Meskipun terhitung sebagai usaha dengan persaingan cukup ketat, nyatanya usaha yang satu ini tidak pernah sirna di pasaran dan selalu ada orang yang membutuhkan mobil sewaan untuk kebutuhan tertentu.

3. Omzet Per Bulan yang Menggiurkan

Omzet per bulan yang bisa Anda dapatkan dari usaha ini cukuplah besar. Terlebih jika Anda menyediakan armada kendaraan lebih dari 2. Semakin banyak mobil rentalan yang Anda miliki, maka semakin besar juga peluang Anda memperoleh omzet besar.

Baca Juga:  Cara Mudah Bayar Pajak Mobil Online, Tidak Perlu Datang Ke Samsat!

4. Tidak Sulit Untuk Mengelola Usahanya

Usaha rental mobil dapat dengan mudah Anda kelola. Beberapa cara yang bisa Anda tempuh yaitu dengan membuka usaha ini di rumah, bekerjasama dengan jasa rental mobil yang lebih besar, ataupun bermitra dengan layanan sewa mobil online.

Yang terpenting, pastikan untuk membuat regulasi dan kesepakatan antara dua belah pihak agar kerjasama bisnis yang ada dapat berjalan dengan baik.

Sebagai contoh jika Anda membuka usaha rental mobil di rumah. Anda bisa menerapkan regulasi berupa penahanan identitas peminjam seperti KTP, fotokopi Sim A, dan lembar perjanjian diatas materai. Hal ini dilakukan supaya aset utama bisnis Anda tidak dibawa kabur begitu saja.

Usaha Rental Mobil

Image Source: Freepik/makistock

Perhitungan Modal Usaha Rental Mobil

Berapa kiranya keuntungan yang bisa Anda kantongi tiap bulannya dari usaha rental mobil? Dilansir dari lifepal.com, berikut perhitungan modal dan keuntungan rental mobil. Simak rincian berikut ini!

Adapun perhitungan omzet bulanan yang berpeluang Anda dapatkan dapat dirinci dengan perhitungan sebagai berikut.

Misalnya harga sewa rental mobil selama sehari adalah Rp450.000 dan berhasil disewakan selama 25 hari lamanya. Maka cara menghitungnya yaitu:

25 Hari X Rp450.000 = Rp11.250.000 (Omzet Bulanan)

Sedangkan untuk mengetahui keuntungan per bulannya maka:

Omzet - Biaya Operasional Per Bulan = Rp11.250.000 - Rp6.210.000 = Rp5.130.000

Dari uraian tersebut bisa kita tarik kesimpulan jika keuntungan per bulannya yang bisa Anda kantongi dari 1 mobil yaitu Rp5.130.000. Angka tersebut bisa bertambah lebih besar lagi jika armada yang Anda sediakan ikut bertambah.

Cara Mendapatkan Modal Usaha Rental Mobil

Keuntungan usaha rental mobil memanglah menggiurkan, terlebih jika armada yang Anda sewakan berjumlah lebih dari satu. Bagi Anda yang tertarik memulai bisnis rental mobil, Anda bisa mengajukan pinjaman untuk modal usaha ke BFI Finance.

BFI Finance adalah perusahaan pembiayaan dengan pilihan pinjaman yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Diantaranya yaitu:

Jaminan BPKB Mobil

Pencairan dana hingga 85% dari nilai kendaraan dan tenor hingga 3 tahun.

Jaminan BPKB Motor

Pinjaman dana dengan proses cepat dan tenor maksimal hingga 18 bulan.

Jaminan Sertifikat Rumah

Bunga rendah mulai dari 0.9% dengan tenor panjang hingga 48 bulan.

Pastikan untuk selalu up to date tentang keuangan, pinjaman, gaya hidup, dan informasi bermanfaat lainnya di BFI Blog . Update setiap Senin-Jumat!

PROMO PARTNER KETUPAT (Kejutan Untung Berlipat)

Artikel Lainnya

Temukan berita terkait finansial disini

13 Ide Bisnis Makanan Sehat Kekinian yang Menjanjikan

13 Ide Bisnis Makanan Sehat Kekinian yang Menjanjikan

Lanjut Membaca

Tips Buka Usaha Pecel Lele, Kuliner Kaki Lima yang Selalu Ramai

Tips Buka Usaha Pecel Lele, Kuliner Kaki Lima yang Selalu...

Begini Cara Menjadi Content Creator untuk Pemula, Auto Cuan!

Begini Cara Menjadi Content Creator untuk Pemula, Auto Cu...

Nikmati proses pencairan cepat dengan melengkapi persyaratan yang ada

  • Peluang Bisnis
  • Hubungi Kami
  • Cabang Kami
  • Syarat & Penggunaan

logo bali web design

Cara Membuat Usaha Travel Mobil: Tips Sukses Bisnis Travel

Apakah Anda tertarik memulai bisnis travel mobil? Menjalankan usaha travel mobil adalah pilihan yang menarik dalam dunia industri pariwisata. Dengan peningkatan permintaan akan layanan transportasi, peluang untuk sukses di bidang ini semakin besar.

Namun, sebelum Anda melangkah lebih jauh, Anda mungkin bertanya-tanya, “Bagaimana cara membuat usaha travel mobil yang sukses?”.

Mengoperasikan usaha travel mobil bukanlah tugas yang mudah, tetapi dengan persiapan yang tepat dan strategi yang baik, Anda dapat mencapai kesuksesan yang Anda impikan.

Cara Membuat Usaha Travel Mobil yang Sukses

1. mulailah dengan perencanaan yang matang.

Sebelum meluncurkan usaha travel mobil, perencanaan yang matang sangatlah penting. Tentukan tujuan bisnis Anda, identifikasi target pasar, dan lakukan riset kompetitif.

Perencanaan yang baik akan membantu Anda menghadapi tantangan dan menentukan langkah-langkah yang tepat dalam mengembangkan usaha Anda.

2. Perizinan dan Regulasi

Memenuhi persyaratan perizinan dan regulasi adalah langkah penting untuk menjalankan bisnis travel mobil. Pastikan Anda memahami aturan dan peraturan terkait izin usaha, asuransi kendaraan, dan kepatuhan terhadap hukum.

Konsultasikan dengan otoritas terkait atau ahli hukum untuk memastikan bisnis Anda berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

3. Pemilihan Armada yang Tepat

Pemilihan armada yang tepat sangat berpengaruh pada kesuksesan usaha travel mobil Anda. Pertimbangkan kapasitas, kualitas, dan kenyamanan kendaraan.

Jika Anda ingin melayani pelanggan dalam jumlah besar, pastikan armada Anda mencukupi dan sesuai dengan kebutuhan transportasi mereka. Selain itu, perawatan dan pemeliharaan berkala terhadap armada juga harus menjadi perhatian utama.

4. Layanan yang Berkualitas

Kualitas layanan adalah kunci dalam bisnis travel mobil. Pastikan karyawan Anda terlatih dengan baik dan mampu memberikan pengalaman yang memuaskan kepada pelanggan.

Pelayanan yang ramah, profesional, dan efisien akan meningkatkan citra bisnis Anda. Berikan perhatian pada detail-detail kecil seperti kebersihan kendaraan, keterampilan mengemudi pengemudi, dan ketepatan waktu dalam menjemput dan mengantarkan pelanggan.

5. Pemasaran yang Efektif

Untuk mendapatkan pelanggan, Anda perlu melakukan pemasaran yang efektif. Manfaatkan kekuatan internet dan media sosial untuk memperluas jangkauan bisnis Anda. Buatlah website profesional yang menyajikan informasi lengkap tentang layanan yang Anda tawarkan.

Selain itu, aktiflah di platform media sosial dan gunakan konten menarik seperti foto-foto perjalanan yang menarik dan testimoni pelanggan yang puas. Selain itu, pertimbangkan untuk beriklan melalui platform online atau bekerja sama dengan mitra bisnis terkait pariwisata.

6. Kualitas dan Keamanan

Pastikan bahwa kualitas dan keamanan menjadi prioritas utama dalam usaha travel mobil Anda. Lakukan pemeliharaan rutin terhadap armada Anda untuk memastikan kendaraan dalam kondisi prima.

Selain itu, berikan asuransi yang memadai untuk melindungi kendaraan dan pelanggan Anda. Dengan memberikan jaminan keamanan, pelanggan akan merasa nyaman dan percaya untuk menggunakan layanan Anda.

7. Harga yang Kompetitif

Penentuan harga yang kompetitif juga memegang peranan penting dalam menarik pelanggan. Lakukan riset pasar untuk mengetahui tarif yang umum digunakan dalam industri travel mobil. Selain itu, pertimbangkan pula faktor-faktor lain seperti jarak perjalanan, durasi, dan fasilitas tambahan yang disediakan.

Penawaran harga yang seimbang antara kualitas layanan dan nilai yang diberikan akan membantu Anda bersaing di pasar.

8. Kualitas Komunikasi

Kualitas komunikasi dengan pelanggan juga sangat penting dalam usaha travel mobil. Pastikan pelanggan dapat dengan mudah menghubungi Anda melalui telepon, email, atau media sosial.

Tanggapi pertanyaan dan keluhan dengan cepat dan ramah. Berikan informasi yang jelas dan akurat mengenai jadwal perjalanan, tarif, dan kebijakan pembatalan. Komunikasi yang baik akan meningkatkan kepercayaan pelanggan dan membangun hubungan jangka panjang.

Dalam menjalankan usaha travel mobil, kesabaran dan ketekunan akan sangat dibutuhkan. Jangan takut untuk menghadapi tantangan dan terus beradaptasi dengan perkembangan pasar. Tetaplah memantau tren industri dan selalu berinovasi untuk tetap relevan di tengah persaingan yang ketat.

Dengan mengikuti langkah-langkah dan strategi yang telah disebutkan di atas, Anda dapat meningkatkan peluang kesuksesan dalam memulai usaha travel mobil. Ingatlah bahwa kesuksesan tidak datang dengan sendirinya, tetapi melalui kerja keras, dedikasi, dan perencanaan yang matang. Segera mulai mengambil langkah pertama Anda dan wujudkan impian memiliki usaha travel mobil yang sukses.

Kesimpulan: Cara Membuat Usaha Travel Mobil

Dalam artikel ini, telah dijelaskan secara komprehensif mengenai cara membuat usaha travel mobil yang sukses. Mulai dari perencanaan, perizinan, pemilihan armada, layanan berkualitas, pemasaran efektif, hingga faktor-faktor kunci lainnya yang perlu diperhatikan.

Dengan mengikuti langkah-langkah dan strategi tersebut, Anda memiliki peluang yang lebih besar untuk mencapai kesuksesan dalam bisnis travel mobil.

Anda ingin mengembangkan bisnis Anda secara online? Dapatkan layanan profesional “ Bali Web Design ” untuk membangun website yang menarik dan fungsional.

Tim ahli kami akan membantu Anda menciptakan presensi online yang kuat untuk mempromosikan usaha travel mobil Anda.

Share your love

Artikel terkait.

peluang usaha baru

Peluang Usaha Baru yang Akan Booming Tips Sukses Bisnis 2024

contoh website pemerintahan terbaik

Peluang Usaha Bisnis Online: Sukses di Era Digital

Tinggalkan komentar batalkan balasan.

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Simpan nama, email, dan situs web saya pada peramban ini untuk komentar saya berikutnya.

WhatsApp us

Madina Travel

Analisa Usaha Travel Mobil & Tips Sukses Travel Angkutan

Avatar photo

  • 1 Jan, 2022

Perkembangan teknologi telah mengubah cara kita bepergian, dan bisnis travel mobil tidak terkecuali. Analisa usaha travel mobil yang tepat dan cara mengelola bisnis travel angkutan akan menjadi kunci kesuksesan dalam menjalankan bisnis ini.

Dalam artikel ini, kami akan membahas analisa jenis usaha ini, serta memberikan tips sukses dalam mengelola bisnis travel angkutan agar dapat meningkatkan pendapatan dan menjaring lebih banyak pelanggan.

Analisa Usaha Travel Mobil

ilustrasi analisa usaha travel mobil

Sebelum memulai usaha travel mobil, ada baiknya anda menganalisa terlebih dahulu kelayakan dari usaha tersebut. Data-data yang penting dianalisa adalah sebagai berikut :

Modal Usaha

Modal usaha merupakan jumlah dana yang dibutuhkan untuk memulai usaha travel mobil. Modal yang dibutuhkan meliputi biaya pembelian kendaraan, biaya pembuatan ijin usaha, biaya operasional, biaya kantor atau outlet, biaya maintenance kendaraan serta biaya tidak terduga lainnya.

Lokasi Trayek

Lokasi trayek adalah rute yang akan ditempuh oleh kendaraan travel. Faktor ini sangat penting untuk dipertimbangkan karena akan mempengaruhi jumlah penumpang yang diangkut dan tingkat persaingan.

Trayek gemuk biasanya akan ada banyak pemain travel angkutan sehingga berpotensi untuk terjadi persaingan usaha. Sedangkan jika trayek sepi penumpang akan berimbas pada kelangsuhan usaha travel mobil anda.

ijin usaha merupakan syarat wajib yang harus dipenuhi sebelum memulai usaha. Ijin usaha diperlukan agar usaha dapat berjalan dengan legal dan sah serta memenuhi standar dan peraturan yang berlaku.

Selain itu, ijin usaha juga dapat digunakan sebagai bukti bahwa usaha tersebut telah mendapat persetujuan dari pemerintah dan dapat diakui keberadaannya. Tanpa ijin usaha yang valid, usaha tersebut dapat ditutup atau dikenakan sanksi oleh pemerintah.

Jenis Kendaraan

Jenis kendaraan yang digunakan juga merupakan faktor penting dalam menganalisa usaha travel mobil. Kendaraan yang digunakan harus memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh pemerintah dan harus memiliki kapasitas yang cukup untuk mengangkut penumpang.

TIPS : Untuk memulai pertama kali, pilihlah kendaran seken yang masih layak dan terawat agar meminimalisir keperluan modal. Kemudian pilihlah mobil dengan konsumsi BBM yang irit untuk menekan biaya operasional.

Simulasi Untung Rugi

Untuk bisa membuat simulasi untung rugi usaha travel mobil ini, anda memerlukan setidaknya data-data berikut :

  • Rute atau trayek
  • Harga pasar jasa travel rute tersebut
  • Biaya BBM yang diperlukan
  • Biaya-biaya lain seperti biaya tol, insentif supir
  • Biaya sewa tempat usaha
  • Biaya promosi

Setelah itu anda kalkulasikan 50 % x maksimal kapasitas jumlah penumpang x harga pasar x 2 (Pulang Pergi). Kemudian anda kurangkan dengan biaya-biaya yang muncul, maka akan diperoleh perhitungan laba atau ruginya.

Simak Juga : 5 Cara Menjadi Agen Travel Lion Air Terbaru 2023 3 Cara Menjadi Agen Travel Umroh dan Haji , Bisnis Evergreen Sepanjang Masa 5 Cara Mendapatkan Uang Dari Internet Yang Terbukti Menghasilkan

Tips Sukses Usaha Travel Mobil

Agar usaha travel mobil anda berkesinambungan serta memberikan keuntungan yang semakin besar, berikut adalah tips – tips yang bisa anda lakukan.

  • Pemilihan lokasi

Pemilihan lokasi yang strategis akan mempengaruhi jumlah pengunjung yang akan menggunakan jasa travel anda. Misalnya, jika anda memilih lokasi di dekat terminal atau bandara, maka akan lebih banyak pelanggan yang akan menggunakan jasa anda.

  • Kualitas kendaraan

Kendaraan yang berkualitas akan membuat pelanggan merasa nyaman dan aman selama perjalanan. Pastikan mobil terawat dengan baik dan diperiksa secara berkala agar pelanggan merasa aman dan nyaman.

  • Harga yang kompetitif

Harga yang kompetitif akan membuat anda lebih menarik bagi pelanggan. Cobalah untuk membandingkan harga dengan travel lain di wilayah yang sama dan perhatikan pula layanan apa saja yang diberikan oleh kompetitor. Dari situ anda akan bisa membuat standar harga yang kompetitif namun masih tetap untung.

  • Pelayanan yang baik

Service yang baik akan membuat pelanggan merasa dihargai dan merasa senang dengan pelayanan yang diterima. Contoh sederhana adalah memberikan air mineral ataupun snack dan permen selama dalam perjalanan.

  • Sistem pemesanan yang mudah

Sistem booking yang mudah akan membuat pelanggan lebih mudah untuk memesan jasa travel anda. Misalnya, tersedia aplikasi pemesanan atau website yang mudah digunakan akan membuat pelanggan lebih mudah untuk memesan jasa travel anda kapan saja dan di mana saja.

  • Keamanan dan kenyamanan kendaraan

Keamanan dan kenyamanan kendaraan tentu membuat pelanggan merasa aman dan nyaman selama perjalanan. Sediakan fasilitas seperti seatbelt dan AC yang baik akan membuat pelanggan merasa aman dan nyaman.

  • Inovasi dan pengembangan produk

Misalnya menyediakan layanan Wi-Fi gratis selama di dalam mobil. Hal ini tentu akan membuat pelanggan merasa tertarik dengan jasa anda.

  • Promosi yang efektif

Promosi yang tepat dan efektif terbukti dapat meningkatkan jumlah pelanggan dan meningkatkan kesadaran akan usaha anda. Anda dapat melakukan promosi melalui berbagai media seperti pemasangan iklan di media cetak atau online, pembuatan website, sosial media maupun Youtube chanel.

  • Manajemen yang baik

Manajemen yang baik dapat menjamin kelancaran operasional usaha anda. Hal ini termasuk perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengendalian. Misalnya, jadwal kedatangan kendaraan dan jadwal perjalanan yang tepat serta menyediakan pengemudi yang berpengalaman dan profesional.

  • Kepuasan pelanggan

Kepuasan pelanggan sangat penting untuk menjaga reputasi dan kelangsungan usaha anda. Anda dapat meningkatkan kepuasan pelanggan dengan memberikan pelayanan yang baik, memenuhi kebutuhan pelanggan, dan menyediakan fasilitas yang baik.

  • Reputasi dan branding

Reputasi dan branding yang baik dapat meningkatkan kredibilitas usaha anda dalam jangka panjang. Anda dapat membuat reputasi yang baik dengan memberikan pelayanan yang baik, menjaga kualitas kendaraan, dan menjaga keamanan penumpang. Contoh nyata adalah membuat logo yang unik dan menarik serta memberikan kualitas pelayanan yang baik untuk meningkatkan reputasi usaha anda.

  • Koneksi dan jaringan bisnis

Koneksi dan jaringan bisnis dapat membantu anda dalam memperluas pasar dan meningkatkan pendapatan. Anda dapat membuat koneksi dan jaringan bisnis dengan perusahaan lain yang bergerak di bidang yang sama atau berbeda. Misalnya, bekerjasama dengan hotel atau penginapan untuk menyediakan paket perjalanan yang mencakup transportasi dan penginapan.

  • Sumber daya manusia yang terampil dan berpengalaman.

SDM yang terampil dan berpengalaman sangat penting dalam menjalankan usaha travel mobil. Mereka harus memiliki keahlian dan kompetensi dalam bidangnya masing-masing, seperti pengemudi yang memiliki lisensi yang valid dan mekanik yang bisa memperbaiki kendaraan dengan baik. Ini akan membantu anda dalam menjaga kualitas kendaraan sehingga tetap aman dan nyaman digunakan oleh penumpang.

Selain itu, pengelola usaha juga harus memiliki keahlian dalam bidang manajemen, pemasaran, dan customer service. Anda harus bisa mengelola usaha dengan baik, menjaga hubungan dengan pelanggan, dan memberikan layanan yang baik. Ini akan membuat pelanggan merasa nyaman dan puas dengan layanan yang diterima, sehingga mereka akan kembali menggunakan jasa travel anda di kemudian hari.

Demikianlah analisa usaha travel mobil beserta tips-tips untuk meningkatkan keuntungan yang bisa kami bagikan. Semoga usaha travel mobil anda berkembang dengan pesat.

hijab

Pecinta buku dan penggemar petualangan. Selalu menemukan kesenangan dalam membaca dan menjelajahi tempat baru.

Pilihan Menarik Lainnya

cara usaha travel mobil

Tips Umroh 9 Hari dan 12 Hari – Panduan Lengkap Agar Ibadah Lancar

cara usaha travel mobil

Pengertian Dropship Serta Perbedaannya Dengan Reseller

cara usaha travel mobil

Cara Iklan Facebook Tertarget – Biar Gak Boncos Mulu

cara usaha travel mobil

  • Hubungi Sales

Tips Memulai Bisnis Rental Mobil dengan Modal Kecil

bisnis atau usaha rental sewa mobil travel

Kebutuhan transportasi terlebih di Indonesia menjadi hal pokok bagi orang-orang Indonesia. Hal tersebut menjadikan bisnis atau usaha yang berkaitan dengan sewa/rental mobil atau jasa mobil travel menjadi salah satu peluang bisnis yang tidak akan pernah mati di Indonesia.

Mulai dari kebutuhan untuk rekreasi hingga kebutuhan bisnis menjadikan mobil menjadi salah satu kendaraan yang paling dibutuhkan oleh orang-orang Indonesia.

Selain itu, perkembangan teknologi yang semakin maju menghasilkan lapangan kerja baru yaitu sebagai sopir atau driver taksi online.

Hal inilah yang menjadi peluang baru bagi pengusaha rental mobil. Buat Anda yang baru ingin terjun ke bisnis, rental mobil nampaknya bisa jadi pilihan untuk memulai bisnis.

Lalu, bagaimana cara memulainya? Berikut ini merupakan tips bagi Anda yang ingin memulai bisnis rental mobil dengan modal usaha kecil .

Kelola Usaha Mikro Kecil Seperti Rental Mobil Secara Efektif. Pelajari Fitur Jurnal Selengkapnya di sini!

Saya Mau Coba Gratis Jurnal Sekarang!

Saya Mau Bertanya Ke Sales Jurnal Sekarang!

cara usaha travel mobil

Pilih Mobil yang Banyak Diminati untuk Bisnis Rental Mobil

Memulai bisnis atau usaha rental mobil berarti Anda harus memiliki mobil yang akan Anda sewa. Sebelum membeli mobil, cobalah pilih jenis mobil yang banyak diminati pelanggan di daerah Anda.

Biasanya pelanggan rental mobil lebih menyukai mobil jenis MPV/minibus yang bisa membawa banyak orang dan juga memiliki bahan bakar yang irit.

Mobil yang paling banyak diminati biasanya seperti Avanza, Xenia, Innova, Gran Max, dan lain sebagainya.

Jenis mobil ini juga sangat cocok bagi Anda yang ingin membuka usaha atau bisnis mobil travel.

Setelah memilih mobil yang ingin Anda beli, tentukan harga sewa mobil berdasarkan tipe mobil dan juga kebutuhan.

Baca Juga: Laporan Keuangan untuk Bisnis Showroom Mobil Bekas

Hindari Mobil Bekas untuk Dibeli

Meski harganya jauh lebih murah, hindari membeli mobil bekas untuk memulai usaha rental mobil atau bisnis mobil travel.

Dengan memilih mobil baru, bisnis Anda akan menjadi nilai lebih bagi pelanggan dan membuat pelanggan lebih aman dan nyaman.

Bukan hanya itu, memilih mobil baru juga mengurangi biaya perawatan. Bisa dibayangkan, berapa uang yang harus Anda keluarkan untuk merawat mesin mobil bekas? Pasti lebih mahal dibanding Anda membeli mobil baru.

Pantau Bisnis Anda Kapan Saja dan Dimana Saja dengan Jurnal. Pelajar Fitur Jurnal Selengkapnya di sini!

Beli Mobil Secara Kredit

Jika membeli mobil baru dianggap mahal dan Anda tidak memiliki modal yang cukup besar, Anda dapat membeli mobil secara kredit.

Untuk biaya cicilannya, Anda bisa mengambil sebagian dari pendapatan sewa mobil. Dengan begitu, Anda tidak akan terbebankan dengan cicilan perbulannya.

Namun, jika modal yang Anda miliki cukup untuk membeli mobil baru, tidak ada salahnya juga membeli mobil secara tunai.

Tetapkan Regulasi Usaha Rental Mobil Anda

Regulasi dalam bisnis rental mobil sangat penting. risiko yang ditimbulkan dari penyewa sering terjadi seperti kerusakan dan juga kehilangan mobil. Untuk menghindari hal tersebut, aturlah regulasi penyewaan seperti,

  • Menerapkan surat perjanjian sebelum penyewaan yang ditandatangani dengan materai;
  • Memberlakukan penahanan Kartu Tanda Penduduk selama masa penyewaan;
  • Memberikan formulir kepada penyewa berisi informasi data pribadi penyewa;
  • Memasangkan alat pelacak GPS pada mobil Anda.

Jika Bisnis Anda sudah berkembang, Anda juga dapat membangun  software  aplikasi penyewaan untuk mempermudah dalam menjalankan regulasi bisnis rental mobil Anda.

Baca juga: Laporan Arus kas: Contoh dan Penerapannya 

Daftarkan Mobil ke Perusahaan Asuransi

Menjalankan bisnis apapun termasuk usaha rental atau sewa mobil pasti memiliki risiko bisnis , salah satunya adalah risiko aset. Aset dalam bisnis rental mobil adalah mobil Anda dan juga tenaga pengemudi.

Asuransikan aset bisnis Anda apabila suatu saat terjadi kecelakaan lalu lintas, kerusakan, kehilangan dan juga risiko yang dapat mengganggu kelancaran bisnis rental Anda.

Jika Anda memiliki modal kecil, saat ini beberapa Asuransi memberlakukan premi kecil atau sistem kerjasama dengan badan usaha.

Sehingga Anda tidak perlu khawatir dengan premi besar untuk mendaftarkan asuransi pada aset bisnis rental mobil Anda

Atur Strategi Marketing  untuk Mengembangkan Bisnis Rental Mobil

ubiklan bisnis atau usaha rental sewa mobil travel

Setelah Anda menginvestasikan aset Anda untuk mobil, langkah selanjutnya adalah mengatur strategi  marketing  untuk bisnis rental Anda.

Strategi bisnis dapat meliputi siapa target rental Anda dan juga orang-orang yang akan membantu bisnis Anda ( People ), dimana Anda akan menyewakan ( Place ), harga yang akan Anda berikan untuk setiap penyewaan ( Price ), dan juga promotion tools yang akan digunakan dalam strategi Anda.

Strategi bisnis ini juga dapat mengukur seberapa efektif bisnis rental Anda. Strategi marketing  dengan modal kecil biasanya hanya menggunakan promotion tools  yang sederhana, seperti media sosial, blog dengan domain gratis, dan juga  networking .

Ketika bisnis Anda mulai berkembang, Anda dapat memperluas cakupan pasar dengan bekerjasama dengan pebisnis rental lain atau perusahaan-perusahaan yang membutuhkan transportasi pribadi.

Saat ini Anda juga dapat menawarkan penyewaan kepada mitra taksi online sebagai langkah strategis bisnis rental mobil Anda.

Baca juga: Alasan Usaha Rental Mobil Butuh Aplikasi Pembukuan

Kelola Keuangan dengan Baik

Hal terakhir yang harus Anda perhatikan dalam memulai bisnis rental adalah mengelola keuangan bisnis dengan baik. Mengelola keuangan terutama pada bisnis rental Anda adalah hal penting.

Anda dapat mengontrol setiap transaksi , termasuk laba-rugi sehingga Anda dapat mengambil keputusan terkait strategi bisnis ke depannya.

Jika Anda tidak terlalu paham bagaimana mengelola keuangan dengan baik, Anda dapat menyewa jasa konsultan atau mengandalkan aplikasi keuangan atau software keuangan untuk mempermudah pengelolaan keuangan bisnis rental Anda.

Salah satu software keuangan yang dapat Anda andalkan adalah Jurnal . Jurnal adalah software akuntansi online yang dapat menjadi solusi keuangan bisnis Anda.

Dengan menggunakan Jurnal, Anda hanya perlu mencatat seluruh transaksi bisnis ke dalam sistem, dan Jurnal akan secara otomatis memberikan data akurat dan real-time mengenai kondisi keuangan bisnis Anda.

Jurnal sebagai aplikasi pembukuan android juga menyediakan laporan keuangan yang bisa Anda akses kapan saja dan di mana saja. Hal ini tentu memudahkan Anda dalam pengelolaan bisnis. Selengkapnya mengenai aplikasi nota Jurnal dan fitur lainnya dapat Anda lihat di sini .

Coba Fitur Laporan Keuangan dan Bisnis untuk Keputusan Bisnis Lebih Cepat dan Akurat

cara usaha travel mobil

Manfaatkan Mobil untuk Pendapatan Tambahan

Saat ini media iklan  out-of-home bukan hanya tentang papan reklame atau spanduk. Namun sudah merambah pada objek bergerak seperti mobil.

Tentu hal ini menjadi peluang bagi Anda yang memiliki bisnis rental mobil. Saat ini sudah ada beberapa perusahaan penyedia layanan yang memungkinkan mobil Anda menjadi wadah iklan.

Anda dapat bekerjasama dengan perusahaan tersebut untuk menambah pendapatan yang lebih besar dari bisnis rental Anda.

Salah satu-nya adalah Ubiklan. Ubiklan merupakan salah satu perusahaan teknologi berbasis aplikasi dan website yang memungkinkan Anda untuk memanfaatkan mobil Anda menjadi media bagi perusahaan-perusahaan yang ingin mengiklankan produk, acara, atau apapun dengan menggunakan mobil rental yang Anda miliki.

Sekian penjelasan tentang bisnis rental mobil. Semoga tips di atas dapat membantu Anda dalam memulai bisnis atau usaha sewa atau jasa mobil travel.

Ikuti media sosial Jurnal untuk informasi lainnya seputar bisnis, keuangan, dan akuntansi. Pelajari juga bagaimana aplikasi surat jalan dan invoice dapat membantu pekerjaan Anda.

Jurnal software akuntansi terpercaya

Dapatkan free trial sekarang!

Novia Widya Utami

Content Strategy, Ghostwriting, Writing, User Experience Writing, Editing & Copywriting,

Artikel terkait

Tutorial Cara Login ke Mekari Jurnal Account

Tim kami akan segera menghubungi Anda. Mohon ditunggu dan pastikan kontak Anda aktif.

Mekari Jurnal

Mohon maaf saat ini demo produk hanya dapat diakses melalui browser komputer/laptop. Silahkan beralih device atau konsultasi gratis dengan kami

Dengan Jurnal, pekerjaan yang membutuhkan waktu yang lama dapat diselesaikan secara real time. Pekerjaan akuntansi bulanan dapat diselesaikan dalam beberapa hari saja

logo

  • Konten Premium
  • BisnisIndonesia.id
  • Bisnismuda.id
  • Konten Interaktif
  • Bisnis Plus
  • Bisnisgrafik
  • Tv.Bisnis.com
  • Hypeabis.id

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

  • Entrepreneur
  • Bisnis Grafik
  • BisnisMuda.id
  • Peluang bisnis

Ingin Memulai Memulai Bisnis Rental Mobil? Berikut Tata Caranya

Ilustrasi - Rental mobil

Bisnis.com, JAKARTA— Bisnis sewa mobil masih menjadi peluang yang menjanjikan di era sekarang, meskipun ada banyak perusahaan jasa transportasi online di tanah air.

Tapi, tetap saja banyak orang menyewa mobil untuk kebutuhan tertentu. Semisal untuk perjalanan ke luar kota, atau mungkin untuk kebutuhan perusahaan.

Memulai bisnis apa pun perlu adanya proses perencanaan, pertanyaan, dan penelitian yang luar biasa termasuk juga bisnis rental mobil ini.

Berikut adalah panduan langkah demi langkah terperinci tentang cara memulai bisnis rental mobil dilansir dari entrepreneur 360:

1. Rencanakan Bisnis Anda

Saat memulai bisnis, Anda pasti ingin memiliki rencana bisnis yang komprehensif tentang "siapa, apa, dan bagaimana" bisnis Anda.

Berikut adalah daftar pertanyaan yang dapat Anda tanyakan dan cari tahu sendiri untuk mulai membentuk rencana bisnis rental mobil Anda:

  • Penggelapan Rental Mobil di Masa Pandemi Marak
  • Libur Nyepi, Rental Mobil Kebagian Berkah

-  Siapa target pasar Anda?

-  Siapa saingan Anda?

-  Apa mobil yang akan Anda mulai?

-  Berapa banyak mobil yang akan Anda mulai?

-  Apakah Anda akan membeli atau menyewa kendaraan?

-  Dimana Anda akan menyimpan kendaraan?

-  Seperti apa proses persetujuan penyewa Anda?

-  Bagaimana Anda akan mendapatkan pelanggan?

-  Apakah Anda akan menjalankan bisnis dari rumah atau memiliki toko fisik?

-  Apa nama bisnis Anda?

-  Berapa banyak uang yang Anda butuhkan untuk memulai bisnis rental mobil?

2. Bentuk Badan Usaha

Sebelum Anda melakukan hal lain, Anda harus mendaftarkan perusahaan dan memutuskan hal berikut: Apakah Anda akan membentuk (1) kepemilikan tunggal, (2) kemitraan, atau (3) korporasi?

3. Buka Rekening Bank Bisnis

Menyiapkan rekening bank terpisah untuk bisnis persewaan mobil Anda penting untuk menjaga pendapatan dan pengeluaran. Ini juga membantu mengatur dan menambahkan struktur ke bisnis Anda untuk keperluan pajak, penggajian (jika ada), dll.

4.  Pendanaan Aman

Sekarang, Anda harus memiliki pemahaman yang baik tentang (1) berapa banyak yang Anda perlukan untuk memulai dan (2) untuk apa Anda membutuhkannya. Setelah Anda mengetahuinya, itu akan memberi Anda ide bagus tentang jenis pendanaan yang akan Anda kejar.

5. Dapatkan Kendaraan

Setelah Anda memutuskan (1) jenis kendaraan apa yang akan Anda dapatkan, (2) berapa banyak yang akan Anda mulai, (3) apakah Anda akan membeli atau menyewanya, dan (4) bagaimana Anda akan mendanainya. Saatnya untuk mengambil kriteria yang Anda tetapkan selama perencanaan bisnis Anda.

6. Berbelanja Di Sekitar Untuk Asuransi Bisnis Sewa Mobil

Bisnis persewaan mobil adalah industri yang berisiko untuk dioperasikan dan Anda ingin memastikan bahwa Anda dilindungi jika terjadi kecelakaan persewaan, kerusakan persewaan, kerusakan properti, pencurian, tuntutan hukum, dll.

7. Pilih Lokasi Bisnis Anda

Beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memburu lokasi etalase yang baik adalah biaya sewa atau hipotek, area lalu lintas pejalan kaki yang tinggi, ukuran lokasi, zonasi, dll.

8. Dapatkan Semua Izin Dan Lisensi yang Diperlukan

Bisnis persewaan mobil memang memerlukan izin dan lisensi untuk beroperasi secara legal, tetapi jenis izin dan lisensi yang dibutuhkan bisnis Anda berbeda-beda di setiap negara bagian. Untuk mengetahuinya, Anda dapat melihat bagian lisensi dan izin SBA.

9. Buat Dokumen Hukum yang Dibutuhkan

Saat menjalankan bisnis persewaan mobil, Anda ingin agar semua dokumen hukum antara Anda dan pelanggan diperjelas, untuk melindungi bisnis Anda dari kewajiban hukum apa pun.

10.  Siapkan Kehadiran Bisnis Online Anda

Memiliki kehadiran online untuk bisnis Anda akan memperluas visibilitas dan jangkauan Anda, menarik lebih banyak pelanggan, menambah kredibilitas, antara lain.

11.  Siapkan Rencana Pemasaran

Susun strategi pemasaran untuk bisnis rental mobil Anda. Baik Anda tidak memiliki anggaran, dana terbatas, atau akses tak terbatas untuk memasang iklan, berkreasilah dengan pemasaran Anda.

12.  Pekerjakan Karyawan

Beberapa posisi penting yang harus direkrut ketika memulai bisnis rental mobil adalah agen penjualan rental, agen servis, dan teknisi otomotif.

13.  Luncurkan Bisnis Anda

Setelah Anda menyelesaikan semuanya, sekarang saatnya untuk diluncurkan. Semoga beruntung!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  • rental mobil

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Kabar Merger dengan Smartfren (FREN) Menguat, Blackrock dan Vanguard Terus Tambah Saham EXCL

Kabar Merger dengan Smartfren (FREN) Menguat, Blackrock dan Vanguard Terus Tambah Saham EXCL

Ceruk BRMS Kail Cuan dari Gejolak Emas

Ceruk BRMS Kail Cuan dari Gejolak Emas

Artikel terkait.

Kiat Bisnis Rental Mobil Jelang Lebaran, Bisa Cuan Banyak

Kiat Bisnis Rental Mobil Jelang Lebaran, Bisa Cuan Banyak

Persiapan Libur Panjang, Begini Tips Merencanakan Liburan

Persiapan Libur Panjang, Begini Tips Merencanakan Liburan

Kesalahan Sepele yang Mesti Dihindari saat Rental Mobil

Kesalahan Sepele yang Mesti Dihindari saat Rental Mobil

Rental Mobil hingga Sewa Bus kian Mudah Lewat Website TRAC

Rental Mobil hingga Sewa Bus kian Mudah Lewat Website TRAC

Tips Sewa Mobil di Musim Liburan

Tips Sewa Mobil di Musim Liburan

Catat! Ini Model Usaha Efektif untuk Bisnis Unggul dari Kompetitor

Catat! Ini Model Usaha Efektif untuk Bisnis Unggul dari Kompetitor

Berita lainnya, berita terbaru.

Mengintip Gaji US$1 Mark Zuckerberg dari Meta, Ada Kompensasi Rp395 Miliar

Mengintip Gaji US$1 Mark Zuckerberg dari Meta, Ada Kompensasi Rp395 Miliar

Xiang Guangda Raja Nikel Dunia, Taipan di Balik Nama Besar Tsingshan Holding Group

Xiang Guangda Raja Nikel Dunia, Taipan di Balik Nama Besar Tsingshan Holding Group

Berkat Tren Teh Boba, 3 Pengusaha di China Ini Sukses Jadi Miliarder

Berkat Tren Teh Boba, 3 Pengusaha di China Ini Sukses Jadi Miliarder

Historia Mustika Ratu Milik Mendiang Mooryati Soedibyo, 'Kartini' Bisnis Kecantikan Indonesia

Historia Mustika Ratu Milik Mendiang Mooryati Soedibyo, 'Kartini' Bisnis Kecantikan Indonesia

Sosok Erastus Radjimin, Figur di Balik Artotel yang Kini Kelola Hotel Century Park

Sosok Erastus Radjimin, Figur di Balik Artotel yang Kini Kelola Hotel Century Park

# hot topic, gibran rakabuming raka, prabowo gibran, bank bangkrut, iran vs israel, sidang sengketa pilpres 2024, skandal korupsi pt timah, hasil rekapitulasi pilpres 2024, krisis pangan nasional, rekomendasi kami.

Mengintip Gaji US$1 Mark Zuckerberg dari Meta, Ada Kompensasi Rp395 Miliar

Historia Mustika Ratu Milik Mendiang Mooryati Soedibyo, 'Kartini' Bisnis Kecantikan Indonesia

Lee Dong Chae, Bertahan Jadi Salah Satu Orang Terkaya Korea Selatan Meski Dipenjara

Lee Dong Chae, Bertahan Jadi Salah Satu Orang Terkaya Korea Selatan Meski Dipenjara

Ruoshan Tao, Salah Satu Perempuan Sukses di Industri Teknologi, Pimpin Canva Asia Tenggara

Ruoshan Tao, Salah Satu Perempuan Sukses di Industri Teknologi, Pimpin Canva Asia Tenggara

Kekayaan Elon Musk Anjlok Rp2.600 Triliun, Siap-siap Disalip Mark Zuckerberg

Kekayaan Elon Musk Anjlok Rp2.600 Triliun, Siap-siap Disalip Mark Zuckerberg

Jokowi Siapkan Proses Transisi Pemerintahan Baru Prabowo-Gibran

Jokowi Siapkan Proses Transisi Pemerintahan Baru Prabowo-Gibran

Bank Mandiri Taspen Masuk Kelompok Bank Modal Inti 2

Bisnis Rental Mobil: Peluang, Analisa Usaha dan Cara Memulai

Sejak dulu hingga kini, bisnis rental mobil terus menjamur tiada henti.

Mulai dari sekedar usaha rental mobil kecil-kecilan rumahan sampai berbentuk suatu perusahaan khusus rental mobil dengan cabang di berbagai kota.

Penyebabnya tentu saja peminat pengguna jasa rental mobil yang kian meningkat.

Bahkan, bisa dipastikan para pemilik usaha rental mobil akan semakin kebanjiran pelanggan jika dilihat dari gaya hidup masyarakat saat ini.

Ini Alasan kenapa harus Usaha rental mobil

Alasan Kenapa Harus Rental Mobil

Tak bisa dipungkiri, usaha rental mobil merupakan salah satu jenis bisnis yang bisa dibidik dengan modal kecil.

Kebutuhan masyarakat akan kendaraan atau alat transportasi yang bisa mengantar mereka ke tempat manapun yang dituju, tak bisa terbantahkan.

Alasan utama dipilihnya bisnis ini juga karena tidak semua orang memiliki mobil , tapi banyak orang membutuhkan alat transportasi tersebut untuk menampung keluarga atau kerabat ke suatu tempat yang dituju.

1. Prospek bisnis rental mobil

Kendaraan bermotor, terutama mobil, saat ini sangat dibutuhkan. Baik itu untuk keperluan pribadi, kelompok, maupun perusahaan.

Oleh sebab itu, tak ada salahnya jika Anda mencoba membuka bisnis rental mobil, karena ini juga merupakan ide usaha yang menjanjikan .

Harga mobil yang terlampau mahal, disertai biaya tambahan yang mengikutinya, membuat banyak orang akhirnya enggan membeli sendiri.

Selain itu, kebutuhan akan kapasitas mobil juga seringkali berbeda. Faktor-faktor seperti inilah yang akhirnya menciptakan prospek usaha rental mobil itu sendiri.

2. Untung Rugi Bisnis Rental Mobil

Setiap usaha pasti ada kemungkinan untung dan ada pula kemungkinan ruginya, terutama pada bisnis sewa mobil ini. Berikut keuntungan, resiko dan kerugiannya:

a. Keuntungan

1. tidak perlu mengelola usaha sendiri.

Bisnis penyewaan atau carteran mobil termasuk usaha yang mudah untuk dijalankan, bahkan Anda tidak perlu mengelola usahanya sendirian.

Supaya modal usaha tidak membesar, maka Anda bisa menawarkan kerjasama, Berikut sistem kerjasama atau kemitraannya yang kami kutip dari bisnisjasa.id :

  • Sistem kemitraan bagi hasil . Cara kerjanya: pemilik mobil memasrahkan kendaraannya untuk dikelola oleh perusahaan rental. Jika mobil tersebut disewa pelanggan, pemilik akan mendapatkan bagian sesuai perjanjian. Pembagiannya bisa 70:30, 60:40, 50:50 tergantung dari kesepakatan.
  • Sistem kontrak bulanan . Cara kerjanya: Perusahaan rental mengontrak mobil untuk direntalkan kembali. Terlepas ada yang menyewa atau tidak, pemilik tetap mendapatkan pembayaran setiap bulannya.

Artinya, pemilik kendaraan mendapatkan passive income tanpa harus ngapa-ngapain ditransfer uang setoran.

Mudah sekali bukan?

Tentunya ini sebuah peluang emas bagi teman-teman karyawan, PNS, mahasiswa ataupun ibu rumah tangga yang bisa dijadikan sebagai bisnis sampingan.

Daripada punya uang tidak terpakai, kan bisa dibelikan mobil lalu disewakan melalui mitra kerja.

Atau memang jika Anda punya mobil tapi jarang dipakai, daripada mobilnya tidak terpakai, mengapa tidak disewakan?

2. Bisnis rental mobil memiliki pangsa pasar luas

Banyak masyarakat membutuhkan jasa mobil sewaan untuk berbagai keperluan.

Sehingga permintaan persewaan kendaraan berpotensi sangat tinggi.

3. Modal bisa diatur bahkan bisa juga tanpa modal

Bagi Anda memiliki keterbatasan modal, ada cara jitu menjalankan bisnis rental mobil tanpa modal. Triknya cukup sederhana yaitu:

  • Memanfaatkan kendaraan dari mitra bisnis. Caranya: Ajak kerjasama pemilik mobil pribadi, truk, bus, pickup, tronton. Tugas Anda hanya mencari client dan mengelola rental dengan cerdas .
  • Kredit mobil untuk direntalkan. Dengan DP 10 s/d 20 juta Anda sudah memiliki armada untuk disewakan. Hasilnya bisa dipakai buat bayar angsuran tiap bulannya.

Kunci sukses berbisnis rental kendaraan itu soal kemampuan memanajemen usaha .

Bukan semata masalah kepemilikan modal melimpah ruah.

Jadi bagi Anda yang punya jiwa entrepreneur kuat, kreatif, lihai negosiasi, jeli melihat peluang pasar, bisa menjajakinya.

Namun jika Anda tidak punya jiwa enterpreneur, Anda bisa pilih opsi sebagai penyedia armada untuk dititipkan pada pengelola.

4. Laba rental mobil cukup menggiurkan

Keuntungan dari usaha rental mobil ini sangat besar, seberapa besar?

Ini akan dibahas pada artikel dibawah.

b. Resiko dan Kerugian

  • Tingkat persaingan rental mobil sangat tinggi
  • Resiko kehilangan kendaraan sangat besar
  • Resiko kecelakaan di jalan
  • Resiko konsumen atau mitra bisnis tidak membayar sewa
  • Resiko usaha tidak laku

3. Analisa Usaha rental mobil

A. modal awal.

Perhitungan berikut ini hanya berupa asumsi semata untuk kepentingan analisa usaha rental mobil.

Sesuaikan perhitungan yang ada dengan kebutuhan Anda nantinya.

b. Biaya Operasional

Biaya BBM tidak termasuk dalam biaya operasional karena dikeluarkan oleh konsumen. Termasuk juga tiket tol dan konsumsi driver.

c. Omzet atau pendapatan

Tarif rental Rp 500.000 per 12 jam selama 26 hari adalah Rp 13.000.000

d. Keuntungan

Dari total omset di atas, Anda bisa mengetahui nominal keuntungan yang didapat dengan rumus sebagai berikut:

= Omzet – biaya operasional

= Rp 13.000.000 – 6.875.000

= Rp 6.125.000 .

Keuntungan tersebut diasumsikan hanya untuk penggunaan satu mobil saja dan tidak ada sewa tempat untuk usaha tersebut.

Sesuaikan saja perhitungan di atas dengan kebutuhan dan budget yang Anda miliki.

Tentunya, semakin banyak unit mobil yang Anda miliki, semakin besar pula keuntungan yang didapatkan tiap bulannya.

= Modal awal : keuntungan usaha

= Rp 51.000.000 : Rp 6.125.000

= 8,3 bulan

Perhitungan tersebut berbeda apabila Anda sudah memiliki mobil untuk disewakan dan juga berbeda apabila Anda bekerjasama dengan mitra usaha.

Cara Memulai Bisnis rental mobil

Cara Memulai Bisnis Rental Mobil

Bagaimana sih cara bisnis rental mobil? berikut urutannya:

1. Riset kompetitor

Ketahuilah, memonitor para kompetitor bisa membantu Anda untuk mendapatkan informasi mengenai tren bisnis terbaru, sekaligus taktik yang tepat.

Sebelum melakukan riset kompetitor, Anda harus memiliki strategi yang jelas di balik upaya persaingan tersebut.

Caranya, amati dan pelajari strategi serta perkembangan kompetitor Anda, lalu terapkan segala kelebihannya untuk memenangkan persaingan.

2. Menentukan target market

Cara memulai bisnis rental mobil pemula berikutnya adalah mengenali prospek dan target. Anda wajib mengetahui terlebih dulu prospek usaha yang akan Anda lakukan.

Apabila prospek di daerah tersebut memang besar, maka tetapkan target market dari bisnis tersebut.

Tetapkan apakah konsumen Anda adalah perusahaan yang butuh sewa mobil, para pendatang, atau rumah tangga yang akan dijadikan target market.

Pasalnya, hal ini mengacu pada penetapan strategi pemasaran yang akan Anda jalankan nantinya.

Namun, jika Anda ingin menetapkan target pasar di semua pihak, tentu saja diperbolehkan.

Asal, tingkat persaingan di lokasi tersebut belum terlalu ketat.

3. Mempersiapkan dan menentukan lokasi usaha

Setelah Anda menetapkan target marketnya, maka strategi selanjutnya agar bisnis Anda sukses adalah memilih lokasi usaha yang pas.

Lokasi usaha terbaik untuk bisnis rental mobil ini adalah lokasi yang paling strategis dengan akses jalan dan ramai dilewati banyak orang.

Meski demikian, tak ada salahnya juga jika Anda ingin menjalankan bisnis ini dari rumah untuk menghemat modal.

Pastikan saja, Anda gencar melakukan promosi untuk menjangkau lebih banyak calon konsumen di luar sana.

4. Mempersiapkan modal usaha

Tak sedikit orang yang berpikir, bahwa usaha rental mobil pasti membutuhkan modal super besar.

Memang tidak salah, karena harga mobil yang tidak murah. Apalagi untuk mobil-mobil tertentu yang memiliki kapasitas dan spesifikasi mumpuni.

Namun, Anda tak perlu gusar. Modal dari usaha rental mobil ini bisa Anda dapatkan dari banyak cara.

Seperti misalnya mengandalkan uang tabungan pribadi hingga mengajukan pinjaman di lembaga perbankan.

Bahkan, Anda juga bisa memulai bisnis ini menggunakan mobil yang sudah ada jika memang memilikinya.

Pahamilah, mobil yang digunakan untuk usaha rental tidak harus memiliki interior yang super mewah, tapi lebih kepada kekuatan dan kenyamanan mobil itu sendiri.

5. Mempersiapkan sarana dan alat

Dalam dunia bisnis, modal tak sekadar uang saja, tapi juga bisa berbentuk dalam banyak hal.

Mulai dari aliran kas, sarana, peralatan, penjualan, dan pendapatan.

Beberapa sarana yang sudah pasti Anda butuhkan dalam bisnis ini sudah pasti kendaraan, nota, dan stempel rental mobil untuk kepentingan administrasi.

Anda juga membutuhkan seperangkat alat GPS untuk meminimalkan resiko bisnis rental mobil yang kerap jadi obyek tindakan kriminal.

Itulah mengapa sarana dan peralatan bisnis sangat diperlukan selain modal tentunya.

Jadi, persiapkan segalanya dengan baik agar bisnis yang dijalankan pun tetap lancar tanpa halangan.

6. Penetapan harga jual

Strategi sukses usaha rental mobil berikutnya adalah menentukan harga sewa sesuai pasaran.

Sebab, harga menjadi sesuatu yang sangat sensitif bagi konsumen, terutama masyarakat Indonesia.

Apalagi, Anda juga punya kompetitor yang perlu ditaklukkan.

Oleh sebab itu, Anda tak boleh sembarangan mematok harga untuk bisa menggaet lebih banyak konsumen.

Sebaiknya, lakukan riset dan survei terlebih dulu mengenai harga yang berlaku di lokasi Anda.

Jangan sampai menetapkan harga penyewaan terlalu mahal yang malah membuat Anda kehilangan konsumen.

Alangkah lebih baik lagi jika Anda sesekali memberikan harga promo ataupun diskon.

Hal ini bertujuan untuk menarik konsumen agar memilih rental mobil Anda ketimbang milik kompetitor.

7. Promosi dan pemasaran

Guna mendapatkan konsumen dalam jumlah banyak sehingga kas atau omzet meningkat, maka Anda perlu melakukan promosi dan pemasaran.

Jika Anda bertanya, mengapa harus melakukan promosi, padahal lokasi usaha sudah sangat strategis?

Jawabannya cukup sederhana. Sekali lagi, pahami bahwa pelaku usaha rental mobil seperti ini bukanlah Anda seorang.

Ada banyak orang yang juga menjalankan usaha seperti ini.

Oleh sebab itu, Anda membutuhkan strategi promosi dan pemasaran yang efektif. Strategi tersebut terdiri atas dua jenis, yaitu offline dan online.

Strategi offline merupakan teknik pemasaran konvensional yang mengharuskan Anda bertemu langsung dengan calon konsumen.

Strategi ini bisa Anda tempuh dengan bantuan beberapa media, seperti brosur, banner, spanduk, stiker, dan kartu nama rental mobil.

Selain itu Anda juga bisa menawarkan proposal penawaran kerja sama rental mobil dengan beberapa perusahaan.

Sementara strategi online hanya mengandalkan jaringan internet yang stabil untuk menjangkau konsumen dari berbagai penjuru.

Apalagi, saat ini dunia online sudah semakin berkembang sehingga Anda pun wajib tanggap untuk memanfaatkannya.

Beberapa strategi promosi online yang bisa Anda lakukan adalah membuat akun media sosial, bergabung dalam aplikasi rental mobil, membayar iklan online , atau memaksimalkan SEO website.

8. Scale up

Apabila Anda ingin scale up bisnis dengan cepat, maka salah satu caranya adalah dengan membuat sistem manajemen pelanggan.

Melalui cara ini, Anda bisa merunut pelanggan secara otomatis tanpa kesulitan yang berarti.

Percayalah, Anda akan mendapat banyak masalah ketika bisnis ini telah berkembang pesat, tapi Anda tidak memiliki CRM atau customer related management yang mumpuni.

CRM yang terstruktur dengan baik hanya membutuhkan sedikit saja tenaga kerja sehingga Anda bisa menghemat pengeluaran perusahaan dalam jangka panjang.

Demikian informasi lurus.id mengenai bisnis rental mobil.

Jika Anda benar-benar serius ingin memulai bisnis ini, maka tak ada salahnya untuk memahami dan menerapkan tips-tips di atas.

Semoga bermanfaat.

Jangan lupa dibagikan ya!

Leave a Comment Cancel reply

Cuba Airports

Abel santamaria international airport.

This airport mainly serves the popular resort destinations of Cayo Santa Maria , Cayo Ensenachos and Cayo Las Brujas , and also the city of Santa Clara and the central regions of Cuba.

It’s named in memory of Abel Santamaria Cuadrado (1927-1953) who was an important leader in the Cuban Revolutionary movement.

Remodeling and expansion of the airport was made in 2006 to be able to receive three times more passengers. The airport is also a base for Mig-23BN fighters of the 14th Tactical Regiment of the Cuban Revolutionary Armed Forces, as well as helipads for military helicopters.

The "Aeropuerto Abel Santamaria" has only one terminal which handles both international and domestic flights. The terminal building is air-conditioned and non-smoking, expect in one designated area, for more information click the Airport Facilities links in the left menu. There’s no jetbridges, mobile staircases are used for embarking and disembarking passengers onto the tarmac.

USEFUL WEBSITES:

Cayo Santa Maria Travel Guide Cayo Ensenachos Travel Guide Cayo Las Brujas Travel Guide Cuba Travel

  • Welcome Bonus

Kredit Tanpa Agunan

Kredit multiguna.

  • Kredit Mobil Baru
  • Kredit Mobil Bekas

Kredit Motor

Kredit pemilikan rumah.

  • Asuransi Mobil
  • Asuransi Jiwa & Kesehatan

Asuransi Perjalanan

  • Asuransi Kesehatan Karyawan Baru
  • Asuransi Umum Baru
  • Listrik PLN
  • Voucher Game
  • Data Roaming Internasional
  • Internet & TV Kabel
  • Angsuran Kredit
  • E-Samsat Baru
  • Voucher Streaming Baru
  • Emas Digital
  • Tabungan Berjangka
  • Tabungan Syariah
  • Deposito Syariah
  • Daftar Pusat Service
  • Daftar Bengkel Asuransi
  • Lembaga Keuangan
  • Daftar Istilah
  • Ruang Edukasi

Siaran Pers

  • Masuk | Daftar

loader

  • Masuk Daftar

loader

10 Tips Membuka Usaha Buah-buahan yang Menguntungkan

Siapa yang tidak menyukai buah-buahan? Selain cita rasanya yang segar, buah-buahan juga kaya akan manfaat di dunia kesehatan. Tak heran kalau buah-buahan menjadi konsumsi wajib bagi sebagian besar orang setelah makan berat.  Melihat peminatnya yang banyak, buah-buahan sangat bisa dijadikan sebagai usaha. Apalagi modalnya juga tidak terlalu besar.

Bingung cari Kartu Kredit Terbaik? Cermati punya solusinya!

Bandingkan Produk Kartu Kredit Terbaik!  

Tips Membuka Usaha Buah-buahan untuk Pemula

Dalam artikel ini, kita akan membahas berbagai tips dan panduan yang berguna untuk membantu kamu memulai dan mengelola usaha buah-buahan yang menguntungkan. Dari pemilihan lokasi yang strategis hingga manajemen inventaris yang efisien. Berikut beberapa tips membuka usaha buah-buahan jika kamu tertarik. 

loader

1. Tahu Sedikit Banyaknya tentang Buah-buahan

Pertama, kamu perlu mengetahui informasi seputar buah-buahan. Misalnya, apa saja yang membuat buah cepat busuk, jadi kamu dapat menghindari pemicunya. Dengan demikian, buah-buahan dapat dijual dalam keadaan segar setiap sehat.

Tidak hanya itu, penting juga untuk mengetahui cita rasanya dari warna buahnya sendiri. Ketika konsumen menanyakan buah-buahan yang matang atau manis, kamu dapat berikan dan tidak membuat konsumen kecewa. 

2. Menjual Buah-buahan yang Berkualitas

Buah-buahan yang dijual pastinya harus berkualitas, seperti segar, manis, dan bersih. Jangan pernah menjual buah-buahan yang sudah agak kisut karena melihatnya saja sudah tidak tertarik lagi, apalagi memakannya.

Kebanyakan pembeli suka dengan apa yang dilihatnya. Pastikan buah-buahan kelihatan menarik dari luar dan juga bagus di dalam, sehingga toko buah kamu ramai didatangi pembeli.

loader

3. Lokasi Berjualan Strategis

Sukses tidaknya bisnis buah-buahan tidak lepas dari pengaruh lokasi berjualan. Pilihlah tempat yang strategis, seperti pasar, kompleks, pinggir jalan, atau lokasi perkantoran yang selalu ramai.

Sebab, pangsa pasar buah-buahan ini sendiri adalah orang dewasa yang hendak membeli untuk keluarga atau anak-anaknya. Jadi, pilihlah area tempat orang dewasa sering berbelanja agar usaha buah-buahan ramai setiap hari.

Baca Juga:  10 Tips Membuka Toko Buku dan Alat Tulis

4. Tidak Perlu Menyewa Kios

Menjual buah-buahan bisa dimana saja, jadi tidak perlu sampai menyewa kios segala untuk tempat berjualan. Harga sewanya terlalu mahal. Lebih baik jualan keliling menggunakan mobil, jadi kamu dapat menjangkau wilayah yang lebih luas dengan pembeli lebih banyak.

loader

Selain itu, penghematan biaya sewa juga dapat dilakukan. Tidak perlu bayar sewa kios, listrik, maupun biaya keamanan, sehingga keuntungan menjadi maksimal.

5. Mencari produsen yang terpercaya

kamu tidak harus menjadi petani buah untuk memulai usaha buah-buahan. kamu bisa membelinya dari para petani atau produsen buah-buahan, tapi pilih yang terpercaya. Entah itu dari segi kualitas, penyediaan persediaan, maupun harga. 

Cuma dengan produsen terpercaya usaha buah-buahan dapat berjalan lancar. Produsen tidak mungkin berani menipu karena sukses tidaknya usahanya juga bergantung pada kamu. Singkatnya, simbiosis mutualisme, deh!

6. Pastikan Buah-buahan Bervariasi

Mengingat selera pembeli berbeda-beda, sebaiknya bedakan pula variasi buah yang dijual. Ada jeruk, mangga, apel,   pear,   semangka, dan lain-lain agar pembeli bisa memilih buah yang hendak dikonsumsinya kala itu. 

loader

Tidak perlu harus lengkap, tapi setidaknya pembeli bisa memilih. Dan sediakan buah-buahan yang universal, dalam arti banyak diminati jadi buahnya cepat habis.

7. Terima Pesanan Online

Berbisnis keliling saja tidak cukup, apalagi kalau kamu ingin meningkatkan omzet penjualan. Akan lebih baik kalau jualan via online juga, jadi pembeli yang dijangkau jauh lebih luas. Membeli secara online juga lebih praktis, pasti lebih diminati oleh masyarakat era modern.

Ditambah saat ini sedang musim pandemi membuat orang lebih banyak dan nyaman berbelanjan secara online.  Untuk pembelian online ini sendiri, sebaiknya sediakan jasa antar mobil atau motor. Jadi, jangan pakai jasa logistic agar kualitas buahnya tetap terjaga. Buah dapat sampai ke tangan pembeli tanpa lecet sedikit pun.

loader

Baca Juga:  Punya Duit Rp 5 Juta Mau Jualan Sembako? Catat Nih Tipsnya

8. Tata Letak Buah-buahan yang Sesuai

Penataan yang pas dapat meningkatkan daya tarik pembeli, lho! Makanya, tata buah serapi dengan sebagus mungkin meskipun tempat berjualannya cuma di betor atau gerobak. 

Selain itu, perhatikan pula pengemasan buahnya. Pastikan rapi, tidak ditindih antara buah yang satu dan lainnya agar buah tidak penyok saat dibawa pulang oleh pembeli.

9. Pelayanan yang Prima

Cara kamu melayani pembeli menjadi salah satu tips yang tidak boleh dilupakan saat membuka usaha buah-buahan. Sapalah pembeli dengan ramah dan tunjukkan kesan bersahabat, jadi pembeli pun merasa nyaman saat membeli buah. 

Jangan pernah marah apabila pembeli banyak bertanya atau pegang buah ini dan itu. Selalu perlakukan pembeli sebagai raja, sehingga usaha buah-buahan laris manis.

loader

10. Percaya Diri

Buah-buahan menjadi satu usaha yang kini banyak diminati, jadi tingkat persaingannya cukup tinggi. Meski begitu, kamu tidak perlu merasa pesimis saat berjualan, tapi cobalah bersikap percaya diri.

Kepercayaan diri ini akan membantu kamu untuk berpikiran positif bahwasanya usaha buah-buahan akan berhasil. Jadi berapapun banyaknya pesaing, kamu merasa santai saja.

Kisaran Modal yang Perlu Dipersiapkan untuk Membuka Usaha Buah-buahan

loader

Kisaran modal yang perlu dipersiapkan untuk membuka usaha buah-buahan dapat bervariasi tergantung pada skala dan jenis usaha yang diinginkan. Berikut adalah perkiraan kisaran modal yang perlu dipersiapkan:

1. Modal Awal:

  • Kisaran modal awal untuk membuka usaha buah-buahan dapat dimulai dari sekitar Rp 10 juta hingga Rp 100 juta, tergantung pada skala usaha, lokasi, peralatan, dan persiapan lainnya yang diperlukan.
  • Modal ini mencakup biaya untuk membeli stok buah-buahan, peralatan seperti mesin blender, gelas, sedotan, dan perlengkapan usaha lainnya.

loader

2. Biaya Operasional:

  • Selain modal awal, perlu juga memperhitungkan biaya operasional harian seperti biaya transportasi, biaya promosi, biaya penyimpanan, dan biaya operasional lainnya.
  • Biaya operasional ini dapat bervariasi tergantung pada skala usaha dan strategi pemasaran yang digunakan.

3. Sewa Tempat Usaha:

  • Jika memerlukan tempat usaha, perlu mempertimbangkan biaya sewa tempat usaha. Biaya ini juga dapat bervariasi tergantung pada lokasi dan ukuran tempat usaha yang diinginkan.

4. Pemasaran:

  • Biaya untuk kegiatan pemasaran seperti pembuatan pamflet, brosur, promosi online, dan promosi offline juga perlu dipertimbangkan dalam perencanaan modal usaha.

Dengan memperhitungkan semua faktor di atas, kisaran modal yang perlu dipersiapkan untuk membuka usaha buah-buahan dapat mencapai beberapa puluh juta hingga ratusan juta rupiah, tergantung pada skala dan kompleksitas usaha yang diinginkan. Namun, perlu diingat bahwa angka-angka ini bersifat perkiraan dan dapat bervariasi tergantung pada kondisi pasar dan lokasi usaha.

loader

Semangat Menjalankan Usaha Buah-buahan

Namanya usaha, pasti tidak selalu ramai pembeli. Namun, jangan jadikan ini sebagai jalan untuk menyerah. Ibaratkan dalam berperang, kamu tetap harus semangat sampai usaha buah-buahan sukses seperti yang diharapkan.

Baca Juga:  Tips Jitu agar Bisnis Kamu Go International

loader

  • #MemulaiBisnis
  • #PeluangBisnis
  • #PeluangUsaha
  • #BisnisuntukPemula

Apakah Anda mencari informasi lain?

loader

Artikel Terkait

Ingin bisnis jastip lancar pahami dulu beberapa hal ini, 6 tips memulai bisnis daging beku untuk pemula, strategi bisnis oleh-oleh di lokasi objek wisata, 6 tips memulai bisnis teh artisan, 4 tips jadi reseller tanpa modal, hasilkan cuan melimpah.

loader

Artikel Terbaru

10 setelan jas pria termahal ini mampu membuat siapa saja terbelalak, daftar rumah sakit pemerintah di jakarta, ini alamat dan nomor teleponnya, datang ke bank di hari libur ini daftar outlet weekend banking permata bank, ingin liburan ke hong kong jangan lupa bawa 6 barang ini, ya.

loader

Asuransi Jiwa

Asuransi kendaraan, asuransi kesehatan, asuransi umum, info dokumen, kartu kredit, kredit mobil, liburan dan kuliner, peluang usaha, quotes motivasi, review handphone, seputar ramadan, tips bisnis, tips kesehatan, tips keuangan, wawancara khusus.

loader

Jl. Tomang Raya No. 38, Jatipulo Palmerah, Jakarta Barat 11430

PT Dwi Cermat Indonesia - [email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

(Directorate General of Consumer Protection and Trade Compliance)

loader

Disclaimer: Kami akan menjaga informasi yang akurat dan terkini, namun Kami tidak dapat menjamin keakuratan informasi. Silakan verifikasi informasi kartu kredit, dan tingkat suku bunga selama proses aplikasi.

loader

© 2024 Cermati.com. All Rights Reserved.

Illuminate

cardboard boxes

  • Wasteless Wonderland

Cara Uy-Segal ’11, MBA ’19

Just in time for the most wonderful—and wasteful—time of year, Santa Clara University is strengthening its commitment to building a more sustainable future. Earlier this month, SCU was declared the $100,000 winner of Hyundai’s Fill It Forward Challenge over Loyola Marymount University and Pepperdine University by filling 60,022 reusable water bottles instead of using disposable plastic counterparts. Together, the three California universities reduced nearly 4,000 pounds of waste.

That’s a big pile of garbage that never materialized, which is worth celebrating,  says Cara Uy-Segal ’11, MBA ’19 , the interim director of SCU’s Center for Sustainability who worked closely with University Operations to facilitate the challenge and help fund the Sustainability Strategic Plan . Still, it pales in comparison to the 25 million tons of waste  generated in the U.S. between Thanksgiving and New Year’s Day.

“It can be scary, overwhelming, or simply frustrating to see numbers like that,” Uy-Segal says; but that’s no reason to give up. “It’s easier to focus on my individual impact on affecting change when it comes to environmental concerns and sustainability.” Here, she offers some insights and ideas into making more manageable sustainability goals this holiday season.

A lot of big numbers are thrown around this time of year when it comes to the amount of waste generated by decorations, party-hosting, gift-giving, etc. What’s one number that particularly resonates with you? The US Postal Service  is projected to deliver more than 900 million packages and 15 billion pieces of mail during the holiday season. Meanwhile, last year, Amazon reported delivering 1 billion “free” holiday items to Prime customers in the U.S. and, in 2017 , more than 5 billion holiday items worldwide. That’s a lot of packaging that might not be recyclable or gets thrown in the trash.

With e-commerce dominating as the chosen method for shopping, my wish is that manufacturers would decrease the amount of packaging per purchase. I think it would be really cool if Amazon could combine all items in your shopping cart into just one box instead of individual boxes, especially if it’s all small items! Moreover, many retail stores offer a pick-up option in which you pick up your purchase in person, cutting down on the cardboard and plastic stuffing needed for shipping.

What about wrapping those gifts once we’ve brought the packages home? That glossy wrapping paper is pretty, but it sure is wasteful! Much of it ends up in landfills because that kind of paper cannot be recycled. I prefer to wrap gifts simply with a bow and tag instead of paper. Or I reuse beautiful bags I’ve received in the past. This rids the gift recipient of worry and guilt of having to properly discard of the wrapping materials. Another idea is to reuse paper from around the house like newspaper, maps, or old posters. Make it a holiday art project by drawing or coloring on paper bags in place of gift wrap.

Let’s talk about gift-giving. How can we change up gift-giving traditions to have a more sustainable holiday? Get back to the roots of holiday tradition. Kids write letters to Santa, sharing their good deeds and wish lists. Why can’t we adults do something similar? Family wish lists can be written on one piece of paper hung up by the tree or, if you’re spread out across the world, on a shareable online file. That’s what I do now, and give access to all family members I am seeing during the holidays. Check off an item when it’s been purchased to avoid doubling up. Even better, give experiences instead of stuff. Think: museum passes, movie or concert tickets, yoga classes, or a massage gift certificate.

Also consider doing a Secret Santa or White Elephant exchange in order to avoid over-gifting and, therefore, more wasteful packaging and materials. If you have kids at the family gathering, or adults who are young at heart, you can hide unwrapped gifts around the house for a Christmas scavenger hunt instead of piling wrapped boxes under a tree.

What about New Year’s? How can we be more sustainable in 2020? Strive for simplicity in your home. I used to love cleaning and organizing—it made me feel like I had control over my busy life. But then I realized that if I have less stuff to clean and organize, I get more time for activities that are life-giving and offer me net positive energy.

Say “no” more often. This can be about material items you do not need or tasks in your daily life that drain you rather than energize you.

Extend the life of a product by finding multiple purposes for it before it needs to be discarded. I always play this scenario in my head before purchasing anything. Whether it’s an outfit or a household item, I try to imagine how many uses I will realistically get out of it. The second thing I ask myself is if there is an alternative route. For example, can I borrow the item instead of buying it? Can it be reused or repurposed for something else later on?

What is Santa Clara University doing in the new year sustainability-wise that we can learn from at home? For one week this fall, the Center for Sustainability partnered with Kristin Kusanovich, of the Center for Arts and Humanities, on the tUrn project to engage people across campus in turning our attention toward the climate crisis. We are replicating this week in April 2020 during the 50th anniversary of Earth Day. In the meantime, there is a tUrn resource guide that anyone can view to catch up on what’s been happening with the climate crisis, to support and be a part of organizations at Santa Clara and beyond that are working on solutions—or to pull examples or conversation starters from—to share with family members over holiday dinners. 

Cara Uy-Segal, Center for Sustainability

Informasi Seputar Teknologi Informasi Mendunia

Artikel bidang komputer dan teknologi di buat untuk mengetahui teknologi informasi yang ada di dunia dan yang paling ter-update dari yang lainnya, monday 22 may 2017, sejarah perkembangan amd dari pertama hingga sekarang lengkap .

cara usaha travel mobil

3 comments:

cara usaha travel mobil

thanks ,sangat membantu

nice article, cocok buat referensi. makasih min

cara usaha travel mobil

infonya sangat bermanfaat bagi ane Lampu servis hp led

Blog Archive

  • ►  10 Jul (1)
  • ►  21 Jun (2)
  • ►  18 Jun (1)
  • ►  13 Jun (2)
  • ►  11 Jun (1)
  • ►  10 Jun (2)
  • ►  08 Jun (2)
  • ►  07 Jun (1)
  • ►  27 May (1)
  • ►  25 May (1)
  • ►  24 May (2)
  • Cara Mengatasi Google Drive Kouta Penuh Atau Terla...
  • Cara Membuat Bootable USB Windows Tanpa Software A...
  • Cara Memperbaiki Komputer Blackscreen Dengan Cepat...
  • Cara Mudah Masuk Ke Dalam BIOS & Mengatur Settinga...
  • Belajar HTML Dasar Part 9: Cara Membuat Daftar/Lis...
  • Mengungkap Processor Kaby Lake Dan Kekurangan Pro...
  • Sejarah Perkembangan AMD Dari Pertama Hingga Sekar...
  • Sejarah dan Perkembangan Processor Intel
  • ►  19 May (6)
  • ►  28 Apr (1)
  • ►  11 Dec (5)

Search Engine

Popular post, mengulas mechanical keyboard , keyboard cocok untuk programmer / gamer professional..

Yap, sesuai judul postingan kali ini, apa itu mechanical keyboard? Kamu mungkin sudah sering mendengarnya atau teman kamu sudah a...

cara usaha travel mobil

  • Cyber Crime
  • Dhenas Vilioka
  • Googledrive
  • Intel Processor
  • Personal Computer / Laptop
  • Processor AMD
  • Sejarah GUI
  • System Operasi

Contributors

COMMENTS

  1. 7 Cara Buka Usaha Travel Mobil, Bisa Pakai Mobil Pribadi

    7 Cara Buka Usaha Travel Mobil, Bisa Pakai Mobil Pribadi. Usaha travel mobil menjadi salah satu pilihan bisnis menarik di bidang transportasi selain menjadi taksi online dan rental kendaraan. Usaha ini memanfaatkan kebutuhan banyak orang untuk berpergian ke satu tempat ke tempat lainnya. Layaknya bisnis lainnya, memulai usaha travel juga ada ...

  2. Cara Membuka Usaha Travel Mobil Sendiri, Pasti Untung!

    Menurut ketentuan pemerintah, usaha travel mobil harus berbentuk badan hukum CV atau PT, sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Nomor PM.85/HK.501/MKP/2010 Pasal 6 Ayat 1. Berikut ini adalah beberapa persyaratan yang perlu dipersiapkan untuk memperoleh legalitas. 1. Persyaratan teknis.

  3. Begini Cara Memulai Usaha Travel Mobil Keuntungan Berlipat

    Inspiratif! Begini Cara Memulai Usaha Travel Mobil Keuntungan Berlipat. Admin BFI. 7 July 2022. 34183. Daftar Isi. Indonesia merupakan salah satu negara dengan pengguna transportasi terbanyak, baik itu transportasi umum maupun pribadi, khususnya mobil. Kebutuhan akan transportasi ini dapat dimanfaatkan sebagai peluang bisnis berupa usaha travel ...

  4. 8 Tips Memulai Bisnis Travel Mobil

    Daftar Isi. Persiapkan modal. Tentukan jenis mobil yang sesuai. Tentukanlah jalur travel. Tentukanlah lokasi pemberangkatan. Membentuk sistem keagenan. Lakukan perekrutan tenaga kerja yang sudah berpengalaman. Lakukan pendaftaran asuransi. Aturlah manajemen bisnis dengan baik.

  5. Cara Memulai Bisnis Travel [Terlengkap]

    Membuat Nama Usaha. Travel merupakan industri yang padat. Oleh karena itu, Anda harus menentukan nama bisnis yang unik agar bisa menarik konsumen. Tidak hanya itu, nama yang Anda pilih juga harus mudah diingat. ... Ngomong-ngomong soal domain yang brandable, yuk cari tahu cara branding bisnis travel di poin selanjutnya! 5. Bangun Branding yang ...

  6. Begini Cara Mudah Memulai Bisnis Travel untuk Pemula

    10 Cara Mudah Memulai Bisnis Travel. Agar bisnis travel yang Anda rintis sukses, Anda perlu melakukan perencanaan dan persiapan yang matang. Bisnis yang baik memerlukan persiapan yang menyeluruh, bukan hanya perencanaan dari segi finansial, tapi juga perencanaan konsep, ide, serta hal-hal lain yang tidak dapat dilihat secara fisik.

  7. Here's How to Start a Car Travel Business Multiply Profits

    This is important to do so that your business is more easily recognized, and operates legally in accordance with government regulations. 3. Determining the Car Type. Starting a car travel business means that you have to prepare the car to be used. One way that can be taken is to choose and buy a new car.

  8. 7 ide usaha menggunakan mobil pribadi yang paling ...

    7 Cara Memulai Usaha Travel MobilMenggunakan Kendaraan Pribadi.Usaha travel mobil menjadi salah satu pilihan bisnis menarik di bidang transportasi selain men...

  9. Cara Memulai Usaha Rental Mobil dan Estimasi Keuntungannya

    Begini Cara Memulai Usaha Travel Mobil Keuntungan Berlipat . 2. Tentukan Lokasi Usaha. Lain halnya dengan bisnis online yang bisa dengan mudah kita simpan di mana saja. Untuk usaha rental mobil Anda membutuhkan tempat untuk menaruh mobil sekaligus tempat untuk operasional bisnis.

  10. Cara Membuat Usaha Travel Mobil: Tips Sukses Bisnis Travel

    Kesimpulan: Cara Membuat Usaha Travel Mobil. Dalam artikel ini, telah dijelaskan secara komprehensif mengenai cara membuat usaha travel mobil yang sukses. Mulai dari perencanaan, perizinan, pemilihan armada, layanan berkualitas, pemasaran efektif, hingga faktor-faktor kunci lainnya yang perlu diperhatikan. Dengan mengikuti langkah-langkah dan ...

  11. 10 Tips Sukses Memulai Bisnis Travel untuk Pemula

    10. Urus Izin Usaha untuk Bisnis Kamu. Langkah terakhir yang perlu dilakukan adalah mengurus izin usaha untuk bisnis tersebut. Izin resmi seperti ini akan membuat bisnis bisa berjalan dengan lancar dan dan bebas dari masalah hukum. Hal ini juga akan memberikan kenyamanan dan rasa tenang bagi kamu dalam mengelolanya.

  12. 10 Ide Jualan Pakai Mobil Pribadi yang Paling Menguntungkan

    Simak daftar ide jualan pakai mobil berikut ini. 1. Jualan tahu bulat dengan mobil pick-up. Ini nih jualan makanan pakai mobil yang paling gampang. Jualan tahu bulat cukup simpel karena bahan-bahan bisa dibawa dan digoreng saat itu juga. Modalnya berupa alat penggorengan, gas, dan kompor. Kemudian, tentu saja stok tahu bulat yang bakal digoreng.

  13. Analisa Usaha Travel Mobil & Tips Sukses Travel Angkutan

    Analisa usaha travel mobil yang tepat dan cara mengelola bisnis travel angkutan akan menjadi kunci kesuksesan dalam menjalankan bisnis ini. Dalam artikel ini, kami akan membahas analisa jenis usaha ini, serta memberikan tips sukses dalam mengelola bisnis travel angkutan agar dapat meningkatkan pendapatan dan menjaring lebih banyak pelanggan.

  14. Cara Memulai Bisnis Travel untuk Pemula, Tidak Perlu Modal Besar!

    6. Daftarkan Merek dan Izin Usaha. Yang terakhir dari tips cara memulai bisnis travel adalah mendaftarkan secara resmi bisnis yang kamu jalankan dan mengurus izin usahanya. Jangan sampai kamu sudah capek membuat ide, membangun brand dan konsep lalu tiba-tiba ada orang yang menggunakan nama dan logo bisnis travel milikmu sesuka mereka.

  15. 13 Cara Mudah Memulai Bisnis Travel

    13 Cara Mudah Memulai Bisnis Travel. Edited by Cermati.com 27 Oktober 2017. Bisnis travel (perjalanan) terutama wisata cukup menjanjikan dewasa ini. Semakin tinggi kesibukan seseorang, tujuan wisata menjadi hal yang dibutuhkan untuk melakukan penyegaran kembali (refreshing). Bahkan travelling sudah menjadi tren gaya hidup para millenial.

  16. Tips Memulai Bisnis Rental Mobil dengan Modal Kecil

    Tips Memulai Bisnis Rental Mobil dengan Modal Kecil. Kebutuhan transportasi terlebih di Indonesia menjadi hal pokok bagi orang-orang Indonesia. Hal tersebut menjadikan bisnis atau usaha yang berkaitan dengan sewa/rental mobil atau jasa mobil travel menjadi salah satu peluang bisnis yang tidak akan pernah mati di Indonesia.. Mulai dari kebutuhan untuk rekreasi hingga kebutuhan bisnis menjadikan ...

  17. Bisnis Rental Mobil: Peluang, Proyeksi Keuntungan, hingga Cara

    Bisnis rental mobil memang sangat menjanjikan, berikut ini proyeksi keuntungannya. Pendapatan Bulanan: Biaya sewa 1 unit mobil per harinya: Rp550.000,-. Pendapatan dalam sebulan: 30 x Rp550.000,- = Rp16.500.000,-. Asumsi: Biaya sewa sudah mencakup sopir serta akomodasinya.

  18. Ingin Memulai Memulai Bisnis Rental Mobil? Berikut Tata Caranya

    Memulai bisnis apa pun perlu adanya proses perencanaan, pertanyaan, dan penelitian yang luar biasa termasuk juga bisnis rental mobil ini. Berikut adalah panduan langkah demi langkah terperinci tentang cara memulai bisnis rental mobil dilansir dari entrepreneur 360: 1. Rencanakan Bisnis Anda.

  19. Bisnis Rental Mobil: Peluang, Analisa Usaha dan Cara Memulai

    2. Menentukan target market. Cara memulai bisnis rental mobil pemula berikutnya adalah mengenali prospek dan target. Anda wajib mengetahui terlebih dulu prospek usaha yang akan Anda lakukan. Apabila prospek di daerah tersebut memang besar, maka tetapkan target market dari bisnis tersebut.

  20. Livermore Diablos

    Each summer, 12U teams from all across the US travel to Cooperstown for a weeklong tournament and team experience. The majority of the now 13U team has been together since 2018. The squad planned to travel to Cooperstown, NY, for a week long tournament / team experience during the Summer of 2020. Unfortunately, due to the COVID-19 pandemic, the ...

  21. Santa Clara Airport SNU

    Abel Santamaria International Airport. This airport mainly serves the popular resort destinations of Cayo Santa Maria, Cayo Ensenachos and Cayo Las Brujas, and also the city of Santa Clara and the central regions of Cuba. It's named in memory of Abel Santamaria Cuadrado (1927-1953) who was an important leader in the Cuban Revolutionary ...

  22. 10 Tips Membuka Usaha Buah-buahan yang Menguntungkan

    Selain itu, perhatikan pula pengemasan buahnya. Pastikan rapi, tidak ditindih antara buah yang satu dan lainnya agar buah tidak penyok saat dibawa pulang oleh pembeli. 9. Pelayanan yang Prima. Cara kamu melayani pembeli menjadi salah satu tips yang tidak boleh dilupakan saat membuka usaha buah-buahan.

  23. Cara Uy-Segal '11, MBA '19

    By Cara Uy-Segal '11, MBA '19. Sustainability Manager; Interim Director, Center for Sustainability More articles by this author. Wasteless Wonderland; 500 El Camino Real, Santa Clara, CA 95053 (408) 554-4000. Contact Us Maps & Directions Title IX. Emergency Info Careers Logins.

  24. Sejarah Perkembangan AMD Dari Pertama Hingga Sekarang Lengkap ...

    AMD K5 adalah prosesor amd yang pertama, saat mulai produksi memang amd sengaja menjiplak dari pihak intel, jadi apapun prosesor yang di buat oleh amd akan support dengan hardware maupun aplikasi yang buat oleh intel. amdk5 awalnya dibuat supaya dapat bekerja pada semua motherboard yg mendukung Intel. namun ada beberapa kendala pada waktu itu, amdk5 tidak berjalan mulus, amdk5 tidak dapat ...